Mourinho: Wenger, Berhentilah Mengeluh!

Editor Bolanet | 25 Januari 2014 08:44
Mourinho: Wenger, Berhentilah Mengeluh!
Jose Mourinho (c) AFP
- Manajer Arsenal Arsene Wenger mencurigai motif arsitek Chelsea Jose Mourinho menjual Juan Mata ke kubu Manchester United. Mourinho membalasnya dengan pedas pula.

Wenger merasa timing penjualan Mata dengan nilai sekitar £37 juta itu dirancang Mourinho sedemikian rupa. Pasalnya, sudah dua kali menghadapi United musim ini, sedangkan Red Devils masih akan melawan rival-rival lain seperti , Manchester City dan Liverpool. Wenger menuding Mou sengaja 'memperkuat' sang juara bertahan.

Dia (Wenger) selalu suka mengutarakan pendapat. Dia memang seperti itu, kata Mourinho seperti dilansir The Sport Review.

Ketika Chelsea bermain melawan Southampton, kami dua kali menghadapi Dejan Lovren. Lalu, Lovren cedera dan takkan bermain melawan Arsenal. Apakah Anda pikir itu fair? Beginilah sepak bola! tegasnya.

Sudah cukup lama Mourinho tak 'menyerang' Wenger. Sepertinya, rivalitas demi persaingan di papan atas sudah mulai memanas. [initial]

 (tsr/gia)