Mourinho Tak Risau Chelsea Tak Sempurna Saat Away

Editor Bolanet | 1 Januari 2015 02:56
Mourinho Tak Risau Chelsea Tak Sempurna Saat Away
Jose Mourinho. (c) afp
- Jose Mourinho menegaskan bahwa kurang moncernya performa kala melakoni laga away tak akan membuatnya khawatir timnya bakal bisa disalip Manchester City suatu saat nanti.

Chelsea saat ini memang menjadi penguasa puncak klasemen EPL. Namun, sejauh ini mereka sempat lima kali kehilangan poin. Rinciannya, empat kali hasil seri dan sekali kalah, dan semua itu terjadi di laga tandang.

City sendiri kini menguntit di posisi kedua klasemen dengan hanya terpisah tiga angka saja. Mourinho pun menyatakan, ia tak khawatir performa timnya kala melakoni laga tandang itu akan membuat The Citizen bisa menyalip mereka suatu saat nanti. Pasalnya, hasil-hasil tak maksimal yang didapatnya kala itu disebabkan oleh padatnya jadwal laga yang harus mereka lakoni, plus karena memang tak ada laga yang mudah di EPL.

Kami mendapatkan jadwal laga away yang sulit. Kami kalah di satu laga (lawan Newcastle) saat kami sebenarnya tak layak kalah. Kami bermain baik. Setiap laga itu memang susah. Ketika lawan Tottenham, laga itu berlangsung susah, ketika kami melawat ke Swansea City, laga itu susah. Ketika kami melawan QPR, laga itu susah. Saya rasa memang tak ada laga yang mudah, ujarnya pada situs resmi klub.

Di akhir musim nanti, ada 19 laga kandang dan 19 laga tandang. Tentu saja semuanya lebih susah sekarang. Kami mendapatkan periode yang sulit, sementara tim-tim lain mendapatkan periode yang mudah, tandas pelatih asal Portugal tersebut. [initial]

 (cfc/dim)

LATEST UPDATE