Mourinho Tak Mau Ronaldo Pulang ke Old Trafford
Rero Rivaldi | 6 April 2017 14:45
Bola.net - - Jose Mourinho disebut sudah menutup kans bagi Cristiano Ronaldo untuk kembali ke Manchester United, menurut laporan yang beredar di Spanyol.
Laporan media negeri matador, Diario Gol, mengatakan bintang Real Madrid sebenarnya amat berhasrat untuk kembali bermain di Old Trafford.
Namun demikian, bos Setan Merah sama sekali tak tertarik dengan ide tersebut dan tidak akan memberikan persetujuan jika klub berencana untuk memulangkan pemain Portugal.
Ronaldo tak pernah menampik cintanya pada United, sejak ia meninggalkan mereka untuk bergabung dengan Madrid di 2009 silam. Dan pemain berusia 32 tahun tahu ia mulai kehabisan waktu karena performanya akan terus dimakan usia.
Oleh karena itu, dalam sisa perjalanan karirnya Ronaldo berharap bisa kembali ke Inggris sementara Madrid mulai memikirkan siapa sosok yang tepat untuk menggantikannya di Bernabeu.
Ronaldo sendiri sudah beberapa kali memberikan pujian pada United di berbagai kesempatan berbeda. Namun Mourinho sudah mengatakan pada manajemen klub untuk tidak lagi berusaha merekrut CR7.
Ronaldo mungkin bisa didapatkan dengan murah, namun gajinya yang begitu tinggi dianggap takkan sebanding dengan kontribusinya di tim.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Taktik Baru Madrid untuk Dapatkan De Gea
Liga Spanyol 5 April 2017, 21:49 -
Fans Atletico Pasti Murka Jika Theo Hernandez ke Madrid
Liga Spanyol 5 April 2017, 21:07 -
Liverpool Siap Duel Dengan Madrid Demi Fernandez
Liga Inggris 5 April 2017, 20:50 -
Ronaldo dan Bale Absen Lawan Leganes
Liga Spanyol 5 April 2017, 19:44 -
5 Calon Pengganti Keylor Navas di Real Madrid
Editorial 5 April 2017, 14:42
LATEST UPDATE
-
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39