Mourinho Semakin Dekat ke Chelsea

Editor Bolanet | 27 Maret 2013 13:07
Mourinho Semakin Dekat ke Chelsea
Jose Mourinho semasa di Chelsea. (c) Dailymail
- Berita perkembangan seputar kabar kembalinya Jose Mourinho ke Stamford Bridge menemui babak baru, kabarnya sudah ada kesepakatan perihal masa kontrak.

Media Inggris, The Daily Express mengklaim The Special One akan disiapi kontrak berdurasi 3 tahun oleh Roman Abramovich, meski surat kerja belum diteken.

Sumber dalam yang dekat dengan Roman membocorkan, Chelsea sudah memutuskan Mourinho adalah satu-satunya pelatih yang mereka inginkan.

Roman sadar satu-satunya jalan mengembalikan dukungan fans ke belakangnya adalah membawa kembali Jose. Kini ia ingin hal itu terjadi dan benar-benar diupayakan, imbuh sang insider.

Hari Minggu (24/3) kemarin di Portugal, Mourinho sendiri berucap Saya mungkin bisa saja kembali ke tempat di mana saya pernah berada, nantikan saja kejutannya.[initial]

 (dym/lex)