Mourinho Sebut Rojo Pemain 'Bersih', Mills Tak Setuju
Rero Rivaldi | 16 Desember 2016 07:09
Bola.net - - Danny Mills mengatakan bahwa klaim manajer Manchester United, Jose Mourinho, bahwa Marcos Rojo adalah pemain yang bersih, merupakan mitos.
Bek Argentina belakangan mendapat kritik usai ia melakukan tekel dua kaki di dua pertandingan terakhir. Pertama ke arah Idrisa Gueye di pertandingan melawan Everton, dan belum lama ini pada Wilfried Zaha di laga versus Crystal Palace.
Ia tidak mendapat kartu merah, namun pemain berusia 26 tahun lantas menarik perhatian dari beberapa pengamat.
Mourinho sendiri membela Rojo usai pertandingan di Selhurst Park, dengan mengatakan bahwa sang bek adalah pemain yang bersih dan agresif.
Mills lantas mengatakan di Sky Sports: Itu hanya mitos. Tidak ada pemain yang bisa meraih level top dan bermain bersih. Saya tidak bisa menerima kalimat itu, dia bukan tipe pemain seperti itu.
Bergkamp adalah salah satu pemain paling berbakat yang ada di Premier League dan dia juga bisa bermain kotor jika memang dibutuhkan. Dia akan mengarahkan kakinya, menyikut anda, itulah yang harus anda lakukan untuk bermain di level top.
Setiap pemain yang ada di level ini pasti punya hal seperti itu dalam dirinya. Namun saya bisa katakan bahwa tekel Rojo ke arah Zaha memang amat buruk.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Schweinsteiger Tolak Gabung ke Gladbach
Liga Inggris 15 Desember 2016, 22:14 -
Rahasia Kekompakan Ibra dan Pogba
Liga Inggris 15 Desember 2016, 20:40 -
Paul Pogba Akan Merindukan Juventus
Liga Inggris 15 Desember 2016, 19:02 -
Head-to-head: West Brom vs Manchester United
Liga Inggris 15 Desember 2016, 16:29 -
Shearer: Ibrahimovic Bukan Messi atau Ronaldo
Liga Inggris 15 Desember 2016, 14:51
LATEST UPDATE
-
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56 -
Timnas Indonesia: Luka di Sydney, Misi Bangkit di Jakarta
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39