Mourinho Ngotot MU Harus Pertahankan Fellaini
Rero Rivaldi | 22 September 2017 10:50
Bola.net - - Bos Manchester United, Jose Mourinho, dikabarkan akan mencoba untuk mendapatkan komitmen Marouane Fellaini dalam kontrak baru, sebelum akhir tahun ini.
Manajer Setan Merah disebut ingin memastikan pemain Belgia bertahan di Old Traffor usai musim depan berakhir dan sekaligus menepis ketertarikan yang muncul dari tim lain, menurut ESPN.
Fellaini, yang akan berusia 30 tahun di November mendatang, diizinkan untuk mengikat perjanjian pra-kontrak dengan tim lain di tahun 2018 mendatang, kecuali dia segera mengikat kontrak baru bersama United.
Eks pemain Everton kabarnya sudah menarik minat beberapa tim di Tiongkok dan Turki, namun Mourinho kabarnya ngotot ingin mempertahankan sang gelandang dan siap memberinya lebih banyak kesempatan main seiring absennya Paul Pogba.
Fellaini datang ke Old Trafford mengikuti jejak David Moyes di 2013 silam. Penampilannya kerap mendapat kritik dari fans MU, namun ia belakangan seperti menjadi anak emas di mata manajer Mourinho.
United sendiri tengah bersiap menghadapi Southampton di pertandingan lanjutan Premier League yang akan berlangsung di St Mary akhir pekan ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Van Dijk Berpeluang Starter Lawan MU
Liga Inggris 21 September 2017, 23:53 -
Eks Kiper MU Resmi Gabung Burnley
Liga Inggris 21 September 2017, 19:47 -
Sedang Cedera, Pogba Tetap Lincah Saat Berjoget Ria
Bolatainment 21 September 2017, 17:17 -
Sebelum ke MU, Lindelof Sempat Ditolak di Birmingham
Liga Inggris 21 September 2017, 16:21 -
Sherwood: MU Bisa Bajak Kane Kecuali Spurs Juara
Liga Inggris 21 September 2017, 15:30
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39