Mourinho: Matic Masih Butuh Waktu
Rero Rivaldi | 3 Agustus 2017 12:20
Bola.net - - Jose Mourinho mengatakan bahwa Nemanja Matic masih membutuhkan waktu untuk bisa menunjukkan kemampuannya secara maksimal di lini tengah Manchester United.
Gelandang Serbia itu mendapatkan kesempatan untuk melakoni debut, kala MU menang atas Sampdoria dalam laga uji coba di Dublin belum lama ini.
Duel tersebut menandai laga perdana Matic dengan berseragam United, usai ia memutuskan meninggalkan tim juara Premier League, Chelsea, di musim panas.
Mourinho sendiri sebenarnya sudah cukup puas dengan permainan Matic, namun ia mengatakan bahwa pemainnya itu masih butuh banyak waktu untuk mendapatkan kebugarannya.
Seorang pemain bisa amat profesional dan bekerja keras, namun sepakbola adalah olahraga kolektif dan ketika anda berlatih sendiri, anda hanya melatih bagian anda sebagai pemain, tutur Mourinho di laman resmi klub.
Dia bermain menggunakan otaknya, namun dia juga membutuhkan kondisi fisik yang prima untuk berada dalam puncak permainan. Jadi, dia membutuhkan waktu, namun dengan pengalaman dan kecerdasannya, ia akan bisa meraih situasi itu cepat atau lambat.
Itulah mengapa dia bermain bagus selama 45 menit hari ini. Dia membuat semuanya begitu sederhana.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
United Tidak Tertarik Datangkan Aurier
Liga Inggris 2 Agustus 2017, 21:04 -
Harga Matic Dipertanyakan, Irwin: Yang Terbaik Memang Mahal
Liga Inggris 2 Agustus 2017, 17:15 -
Irwin: Lukaku dan MU Saling Membutuhkan
Liga Inggris 2 Agustus 2017, 17:00 -
Manchester United Diminta Tak Berhenti Belanja Pemain
Liga Inggris 2 Agustus 2017, 16:45 -
'Keberadaan Matic Akan Bantu Pogba Bersinar Musim Ini'
Liga Inggris 2 Agustus 2017, 16:30
LATEST UPDATE
-
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50 -
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 15:05 -
Timnas Argentina Mulai Terbiasa Bermain Tanpa Lionel Messi
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:48
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39