Mourinho: Lindelof Punya Masa Depan Cerah di MU
Ari Prayoga | 15 Juni 2017 02:48
Bola.net - - Manajer Manchester United, Jose Mourinho yakin bahwa rekrutan terbaru di timnya, Victor Lindelof memiliki masa depan luar biasa di Setan Merah.
United baru saja meresmikan transfer Lindelof dari Benfica senilai 35 juta euro. United mengikat bek internasional Swedia itu dengan kontrak selama empat tahun ke depan dengan opsi perpanjangan selama satu tahun.
Mourinho pun yakin Lindelof bakal menjadi salah satu bagian penting dari skuat asuhannya jika berkaca dari musim 2016/17 kemarin di mana United mengalami krisis pemain akibat badai cedera.
Victor (Lindelof) adalah pemain muda yang sangat berbakat, yang memiliki masa depan hebat di hadapannya bersama United, ujar Mourinho di laman resmi klub.
Musim lalu menunjukkan kami bahwa kami membutuhkan pilihan dan kualitas untuk menambah kedalaman skuat dan Victor adalah pemain pertama yang bergabung dengan kami musim panas ini. Saya tahu bahwa para pemain fantastis kami akan menyambut dia sebagai bagian dari kami, lanjutnya.
Lindelof akan memulai debutnya bersama United dalam tur pramusim ke Amerika Serikat pertengahan Juli mendatang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rambut Baru, Ada Aksara Tiongkok di Kepala Pogba
Bolatainment 14 Juni 2017, 20:57 -
Jadwal Lengkap Premier League Musim 2017/18
Liga Inggris 14 Juni 2017, 20:10 -
Arsenal Juga Ikut Tertarik Tampung Smalling
Liga Inggris 14 Juni 2017, 19:59 -
Lindelof Sudah Tiba di Manchester
Liga Inggris 14 Juni 2017, 17:43 -
Ke MU, Morata Diguyur Gaji Fantastis
Liga Inggris 14 Juni 2017, 17:30
LATEST UPDATE
-
Mees Hilgers dan Sandy Walsh Cedera, Rizky Ridho Main Inti Lawan Bahrain?
Tim Nasional 22 Maret 2025, 10:15 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 22 Maret 2025, 10:05 -
Jadwal Lengkap Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 22 Maret 2025, 10:05 -
Link Live Streaming Turnamen Bulu Tangkis Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 22 Maret 2025, 10:05 -
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:03 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 22 Maret 2025, 10:03 -
Otomotif 22 Maret 2025, 10:03
-
Update Cedera Sandy Walsh: Tak Ada Patah Tulang dan Dislokasi
Tim Nasional 22 Maret 2025, 09:16
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39