Mourinho: Laga di Wembley Selalu Spesial
Rero Rivaldi | 27 Januari 2017 10:30
Bola.net - - Jose Mourinho mengatakan bahwa memainkan partai final di Wembley selalu menjadi kesempatan yang spesial untuknya dan juga tim yang ia tangani.
Manchester United memastikan akan menantang Southampton di final Piala Liga yang akan berlangsung di kandang timnas Inggris itu pada 26 Februari mendatang.
Kepastian itu diraih usai tim Setan Merah mengalahkan Hull City 3-2 secara agregat di babak semifinal, meski di leg kedua yang digelar pagi tadi mereka menelan kekalahan 1-2 dan sekaligus mengakhiri rekor tak terkalahkan di 17 pertandingan.
Mourinho lantas mengatakan di MUTV: Setiap kompetisi amat penting untuk saya, setiap pertandingan penting. Tidak peduli, kompetisi mana, namun saya kira Wembley adalah Wembley.
Untuk para profesional dengan gairah yang besar untuk sepakbola, Wembley memiliki arti yang istimewa, perasaan yang spesial.
Tentu saja, saya bahagia ada di sini. Tentu saja, saya bahagia bisa membawa ratusan fans kami, karena saya berpikir, juga untuk mereka, ini adalah sesuatu yang selalu mereka ingat, pergi ke Wembley.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mourinho Tegaskan MU Serius Kejar Juara EFL Cup
Liga Inggris 26 Januari 2017, 23:02 -
Juve Siap Saingi MU Rebutkan Keita Balde
Liga Italia 26 Januari 2017, 22:14 -
Walcott: Rooney Seorang Pemenang, Saya Punya Jerseynya
Liga Inggris 26 Januari 2017, 19:38 -
Pecah Rekor Gol Dengan Jumlah Laga Lebih Sedikit, Rooney Dipuji Ferguson
Liga Inggris 26 Januari 2017, 19:29 -
Chelsea Conte Mirip MU di Era Ferguson
Liga Inggris 26 Januari 2017, 18:43
LATEST UPDATE
-
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00 -
Diincar MU, Striker Eintracht Frankfurt Itu Siap Pindah Klub
Liga Inggris 22 Maret 2025, 20:28 -
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39