'Mourinho Bisa Jual Cech ke Arsenal Karena Bukan Rival Chelsea'

Editor Bolanet | 19 November 2014 19:20
'Mourinho Bisa Jual Cech ke Arsenal Karena Bukan Rival Chelsea'
Petr Cech. (c) AFP
- Mantan pemain Chelsea Jason Cundy merasa sangat yakin bila Jose Mourinho akan menjual Petr Cech ke karena kedua klub tersebut sudah bukan rival terdekat lagi.

saat ini duduk di posisi enam di klasemen sementara dan tertinggal 12 poin dari Chelsea dalam perburuan gelar Premier League. The Gunners sendiri belakangan ini kerap dikaitkan dengan Cech yang sudah kehilangan tempat di Stamford Bridge.

Melihat keinginan Cech yang tidak mau terus menjadi cadangan, Mourinho pasti bersedia melepasnya ke klub lain. Bahkan bukan tidak mungkin Mourinho menjual Cech ke Arsenal mengingat mereka bukanlah rival utama The Blues dalam perburuan gelar di musim ini.

Ke mana Cech akan pergi? Arsenal sudah beberapa kali disebut dan saya pikir pindah ke sana sangat masuk akal, ungkap Cundy kepada IBTimes.

Arsenal sudah tidak lagi bersaing dengan Chelsea. Mereka hidup di zona empat besar Premier League, tapi kelihatannya sudah menyerah untuk menjadi penantang gelar. Jose menyadari hal itu dan juga tahu bisa mendapat uang dari penjualan Cech.[initial]

 (ibt/ada)