Mourinho Bisa Hengkang Dari MU Jika De Gea Pergi
Yaumil Azis | 3 April 2018 13:20
Bola.net - - Mantan pemain Chelsea sekaligus komentator ESPN, Craig Burley, yakin bahwa kiper Manchester United, David De Gea, akan bertahan di Old Trafford musim depan. Namun jika sang pemain pergi, ia yakin Mourinho juga akan meninggalkan MU.
De Gea menjadi salah satu bintang di MU berkat kepiawaiannya dalam menjaga gawang. Hingga saat ini, ia telah mencatat 16 clean sheets di Premier League dan membantu The Red Devils bertengger di posisi dua.
Hingga saat ini, pemain berusia 27 tahun tersebut seringkali dikabarkan sedang diincar oleh klub raksasa Spanyol, Real Madrid. Klub besutan Zinedine Zidane tersebut dilaporkan sedang mencari penjaga gawang untuk menggantikan Keylor Navas.
Menurut Burley, kepindahan De Gea ke Real Madrid akan berdampak besar terhadap masa depan Mourinho di Old Trafford. Namun ia yakin pemain asal Spanyol tersebut tak akan ke mana-mana.
Saya pikir De Gea akan bertahan. Jika Manchester United menjualnya, Mourinho bisa pergi, ujar Burley kepada ESPN TV.
Dia adalah pemain terbaik mereka. Mereka tak bisa membiarkannya pergi ke Real Madrid. Mereka tak butuh uang, tandasnya.
De Gea berlabuh di Old Trafford setelah diboyong dari Atletico Madrid dengan bandrol mencapai 18.9 juta poundsterling pada tahun 2011 yang lalu. Ia didapuk sebagai pengganti Edwin Van Der Sar yang pensiun saat kedatangannya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pesta Juara di Laga Derby, De Bruyne: Istimewa!
Liga Inggris 2 April 2018, 23:34 -
Bagi Mata, Lukaku Striker yang Sangat Luar Biasa
Liga Inggris 2 April 2018, 22:15 -
Mata: MU Berhutang Penampilan Yang Bagus Pada Fans
Liga Inggris 2 April 2018, 21:48 -
Fabinho Masih Buka Peluang Ke MU
Liga Inggris 2 April 2018, 15:33 -
Umtiti Hengkang, Barcelona Bajak Wonderkid Atletico Madrid Ini
Liga Spanyol 2 April 2018, 15:19
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39