Mourinho Beber Alasan Boyong Felipe Luis

Editor Bolanet | 28 Juli 2014 00:41
Mourinho Beber Alasan Boyong Felipe Luis
Filipe Luis. (c) cfc
- Jose Mourinho membeberkan bahwa alasannya membeli Filipe Luis adalah karena mantan pemain Atletico Madrid itu bisa memberikannya stabilitas dan opsi tambahan di lini belakang.

Mourinho sejak musim lalu memang tak memiliki bek kiri yang bisa benar-benar ia andalkan. Ada nama Ashley Cole, namun pemain Inggris itu sudah tak sehebat dulu lagi. Ia pun kerap memainkan Cesar Azpilicueta yang aslinya seorang bek kanan di posisi bek kiri.

Cole pun akhirnya hengkang ke AS Roma di bursa transfer musim panas ini. Setelah itu, Filipe Luis pun didatangkan ke Stamford Bridge.

Setelah mendatangkan Cesc Fabregas, kami butuh bek kiri, ungkap Mou seperti dilansir Football Espana.

Saya rasa Filipe memberikan kami stabilitas dan alternatif baru, karena saya bisa memainkan Azpilicueta di bek kanan dan memindahkan Branislav Ivanovic ke posisi bek sentral. Itulah tujuan kami dan hal yang saya inginkan, beber The Happy One. [initial]

 (foes/dim)