Mourinho: Babak Kedua Milik MU Sepenuhnya
Afdholud Dzikry | 27 Desember 2017 11:06
Bola.net - - Pelatih Manchester United, Jose Mourinho mengatakan bahwa timnya benar-benar mengontrol permainan di babak kedua meskipun sedikit kecewa karena hanya mampu mencetak dua gol penyama kedudukan.
Bermain di Old Trafford, Manchester United hanya mampu bermain imbang 2-2 melawan Burnley. Bahkan mereka sempat tertinggal dua gol lebih dahulu di babak pertama sebelum menyamakan kedudukan di babak kedua.
Di babak pertama, tuan rumah tertinggal dua gol lewat gol Ashley Barnes dan tendangan bebas Steven Defour. Namun setelah tampil buruk di babak pertama, tuan rumah bangkit di babak kedua. Jesse Lingard, yang masuk menggantikan Zlatan Ibrahimovic, mencetak dua gol penyama kedudukan untuk memaksakan skor akhir menjadi 2-2.
Di babak kedua, ini tak mungkin untuk kebobolan, mustahil, karena mereka tak mampu melewati lini tengah, mereka tak memiliki dua atau tiga umpan beruntun, ujarnya.
Jadi di babak kedua benar-benar miliki kami, milik kami sepenuhnya, tapi kami hanya mampu mencetak dua gol, sambungnya.
Saya terus mengatakan bahwa untuk bertahan baik itu adalah kualitas, dan mereka bertahan sangat baik. Jadi kredit juga untuk Burnley yang hanya kebobolan dua gol melawan tim yang sangat kuat dalam menekan, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
MU Siapkan Klausul Spesial Untuk Sessegnon
Liga Inggris 26 Desember 2017, 22:45 -
Martial Bantah Bersitegang Dengan Mourinho
Liga Inggris 26 Desember 2017, 22:15 -
Bukan Ke Turki, Ini Destinasi Fellaini Berikutnya?
Liga Inggris 26 Desember 2017, 21:50 -
Jenas Tak Akan Terkejut Jika Griezmann Gabung MU
Liga Inggris 26 Desember 2017, 21:15 -
Legenda Liverpool Klaim De Gea Sebagai Kiper Terbaik Dunia
Liga Inggris 26 Desember 2017, 18:45
LATEST UPDATE
-
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57 -
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39