Mou: Premier League Bukan Pacuan Tiga Kuda

Editor Bolanet | 24 Januari 2014 16:02
Mou: Premier League Bukan Pacuan Tiga Kuda
Jose Mourinho tak mau remehkan rival Chelsea. (c) AFP
- Bos , Jose Mourinho bersikeras jika persaingan memperebutkan gelar juara Premier League musim ini masih terbuka sangat lebar.

The Blues menggasak juara bertahan Manchester United pekan lalu untuk menjaga posisi di peringkat ketiga klasemen, menempel sang pemuncak, dengan selisih dua poin. Namun Mourinho merasa perlombaan musim ini tak hanya milik tiga tim teratas - Arsenal, Manchester City dan Chelsea.

Bukan hanya tiga (tim yang bersaing memperebutkan gelar musim ini). Jaraknya begitu rapat - enam poin jarak kami dengan , enam poin dengan . Tottenham memenangkan banyak laga, Liverpool juga dan mencetak banyak gol, tegas The Special One.

Chelsea akan melanjutkan perjuangan mereka di liga tengah pekan mendatang menjamu seteru sekota, West Ham. Sementara di akhir pekan ini, mereka akan coba meredam hadangan Stoke City di partai FA Cup.[initial]

 (tri/row)