Morata Klaim Bisa Lebih Buas Lagi di Chelsea
Rero Rivaldi | 27 September 2017 13:20
Bola.net - - Striker , Alvaro Morata, berkeras bahwa ia masih bisa terus menjadi lebih baik meski sudah mencetak banyak gol penting di awal musim kompetisi kali ini.
Pemain Spanyol, yang pindah ke Stamford Bridge dari Real Madrid dengan harga 58 juta pounds di musim panas, sudah membuat enam gol dalam enam pertandingan.
Akhir pekan lalu, pemain 24 tahun, yang sebelumnya sempat dikaitkan dengan Manchester United, membuat hat-trick perdana untuk klub dalam kemenangan 4-0 atas Stoke City di Britannia Stadium.
Saya bahagia dengan start yang saya catat di Premier League, namun saya masih bisa bermain lebih baik, jelasnya di London Evening Standard.
Saya punya dua peluang lagi di akhir pertandingan melawan Stoke. Saya juga masih harus memperbaiki kondisi fisik saya untuk bisa menjadi semaksimal mungkin.
Tim asuhan Antonio Conte tengah duduk di peringkat tiga klasemen sementara Premier League, tertinggal tiga angka dari Manchester City dan Manchester United.
Malam nanti, mereka akan menghadapi Atletico Madrid dalam duel Liga Champions di Wanda Metropolitano.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Fabregas Bantah Pernah Ingin Tinggalkan Chelsea
Liga Inggris 26 September 2017, 22:39 -
Morata Disamakan Dengan Fernando Torres
Liga Inggris 26 September 2017, 21:50 -
Henry Terkesima Melihat Gol Morata ke Gawang Stoke
Liga Inggris 26 September 2017, 21:19 -
Lampard: Kepergian Costa Langkah Terbaik Bagi Semua Pihak
Liga Inggris 26 September 2017, 20:57 -
Siapkan Pengganti Montella, Milan Bidik Conte
Liga Inggris 26 September 2017, 17:34
LATEST UPDATE
-
Indonesia vs Bahrain: Duel Sengit Perebutan Tiket Piala Dunia 2026
Tim Nasional 24 Maret 2025, 02:07
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39