Morata Diminta Terus Genjot Penampilannya di Chelsea

Rero Rivaldi | 21 Desember 2017 10:00
Morata Diminta Terus Genjot Penampilannya di Chelsea
Alvaro Morata (c) AFP

Bola.net - - Legenda , Tore Andre Flo, mengungkap bahwa ia amat terkesan dengan aksi Alvaro Morata, meski mengklaim bahwa pemain yang dibeli di musim panas itu masih bisa lebih hebat lagi.

Antonio Conte menghabiskan 65 juta pounds untuk mendatangkan Morata ke Stamford Bridge, dan pemain Spanyol sudah membuat 11 gol dalam 23 penampilan di semua kompetisi.

Namun demikian, meski memuji aksi Morata di dalam kotak penalti, Flo merasa mantan pemain Real Madrid masih harus bekerja lebih keras untuk bisa mengatasi tuntutan tinggi di Premier League.

Pria 44 tahun mengatakan di Sky Sports: Saya benar-benar terkesan dengannya. Ketika saya melihat dia bermain, dia membuat pergerakan yang cerdas dan dia finisher yang bagus - bahkan dengan kepalanya, dan itu sangat menyenangkan untuk dilihat.

Alvaro Morata

Dia mungkin bisa lebih banyak belajar soal cara membangun serangan, dan itu lebih sulit dilakukan di Premier League, dibanding apa yang ia alami sebelumnya.

Dia harus sedikit belajar, namun begitu bola datang ke kotak penalti, dia sangat bagus. Saya akan memberinya sedikit waktu, dan saya kira dia akan lebih baik lagi nantinya.

Morata mencetak gol kemenangan Chelsea atas Bournemouth di perempat final Piala Liga semalam.