Monreal: Tak Ada Ruang untuk Kesalahan di Liga Champions

Editor Bolanet | 14 September 2015 14:59
Monreal: Tak Ada Ruang untuk Kesalahan di Liga Champions
Nacho Monreal (c) AFP
- Nacho Monreal mengatakan tak ada ruang untuk membuat kesalahan di Liga Champions.

akan memainkan laga pembuka mereka di kompetisi, ketika mereka memainkan laga tandang melawan Dinamo Zagreb tengah pekan ini.

Setiap pertandingan akan memberikan tekanan yang amat besar, terutama ketika Anda bermain di laga tandang. Namun kami amat terbiasa dengan hal ini, jadi masalahnya hanya ada di sisi psikologi, bukan fisik, tutur Monreal pada reporter.

Kami ingin melewati fase berikutnya dan kami tahu bahwa Bayern Munchen merupakan tim favorit, jadi kami tidak boleh kalah di tangan Dinamo Zagreb dan Olympiakos. Kami akan mencatat start yang amat positif jika mampu meraih tiga angka penuh. Kami harus terus percaya diri dan mencatat start sebaik mungkin. [initial]

 (gl/rer)