Momentum Kemenangan MU, Andy Cole: Juara Premier League? Jangan Harap!
Editor Bolanet | 2 Maret 2023 01:18
Bola.net - Legenda MU, Andy Cole menerangkan bahwa The Red Devils hampir mustahil menjadi juara Premier League musim ini. Cole merasa dua pesaing di atas MU masih terlalu solid untuk di lewati.
Wajar jika Cole mengeluarkan pernyataan tersebut. Pasalnya MU sedang dalam tren kemenangan di beberapa laga terakhir mereka. MU bahkan baru saja meraih gelar Piala Carabao 2023 pada Minggu (26/2/2023).
Namun menurut Cole, fans MU harus kritis untuk melihat kondisi persaingan di Premier League. Cole bahkan menegaskan bahwa MU hanya bisa menjadi juara ketika Arsenal dan Manchester City menyerah.
“Jika anda melihat tim di depan mereka (MU), Manchester City harus menyerah dan begitu juga Arsenal,” terang Cole tentang kemungkinan MU juara Premier League dikutip dari Fotmob.
MU Sapu Bersih
Di atas kertas, perkataan Cole mungkin cukup berlebihan mengingat MU hanya terpaut delapan poin dari Arsenal. Namun di atas lapangan Cole merasa Arsenal dan Manchester City masih lebih baik dari tim asuhan Erik Ten Hag.
Sebenarnya MU punya peluang cukup besar untuk menikung kedua tim tersebut yang tengah kesulitan mendapatkan poin di beberapa laga. Namun, MU juga harus menyapu bersih sisa laga dengan kemenangan.
“Performa Manchester City sangat acuh tak acuh musim ini dan Arsenal saat ini sedang berjuang dan mendapatkan hasil.”
“Jadi untuk Manchester United memenangkan liga, tim-tim itu harus menyerah dan Manchester United harus memenangkan hampir setiap pertandingan dari sekarang hingga akhir musim,’ tambah Cole.
Posisi Empat Sudah Cukup
Meskipun memberikan peringatan bagi MU, Cole tetap bangga dengan kerja keras tim asuhan Ten Hag. Dengan performa dan perkembangan ini, Cole merasa puas andai MU hanya bertahan di posisi empat.
Menurut Cole target empat besar tentu jauh lebih mudah dibandingkan menjadi tim dengan target juara. Dibandingkan mengejar gelar Premier League, Cole lebih menyarankan MU untuk lebih fokus ke Liga Europa dan Piala FA.
“Saya akan sangat senang jika kami finis di empat besar yang memiliki peluang besar untuk kami lakukan. Kami masih di Liga Europa, kami masih di Piala FA dan kemudian pergi dari sana,” ujar Cole.
Klasemen Premier League
Sumber: BBC
Penulis: Ahmad Daerobby
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Coba Tikung Liverpool untuk Transfer Nicolo Barella
Liga Inggris 1 Maret 2023, 20:25 -
Fred: MU Juara Premier League 2022/2023? Kenapa Tidak?
Liga Inggris 1 Maret 2023, 20:14 -
Manchester United Benar-benar Serius Ingin Rekrut Mason Mount
Liga Inggris 1 Maret 2023, 20:05 -
Marcel Sabitzer Super Ngarep Dipermanenkan Manchester United
Liga Inggris 1 Maret 2023, 19:56 -
Pujian Erik Ten Hag untuk Casemiro: Ia Teladan yang Baik untuk Tim MU!
Liga Inggris 1 Maret 2023, 19:48
LATEST UPDATE
-
Alasan Thomas Tuchel Tak Panggil Maguire: Cedera dan Masalah Ritme
Piala Dunia 26 Maret 2025, 09:15 -
Allegri Tutup Pintu ke Milan, Juventus Bajak Conte dari Napoli?
Liga Italia 26 Maret 2025, 08:56 -
Link Live Streaming Pertandingan Daejeon Red Sparks di Korean V-League 2024/2025
Voli 26 Maret 2025, 08:47 -
Bertahan di Barcelona, Negosiasi Kontrak Frenkie de Jong Dimulai
Liga Spanyol 26 Maret 2025, 08:45 -
Jadwal Lengkap Babak Final Four PLN Mobile Proliga 2025, 17 April-4 Mei 2025
Voli 26 Maret 2025, 08:44 -
Daftar Tim Voli yang Lolos ke Babak Final Four PLN Mobile Proliga 2025
Voli 26 Maret 2025, 08:44 -
Jadwal Lengkap PLN Mobile Proliga 2025 Hari Ini
Voli 26 Maret 2025, 08:44 -
Link Live Streaming PLN Mobile Proliga 2025 di MOJI dan Vidio
Voli 26 Maret 2025, 08:44 -
Jadwal Lengkap PLN Mobile Proliga 2025, 3 Januari-11 Mei 2025
Voli 26 Maret 2025, 08:44 -
Jadwal Siaran Langsung WorldSBK Portugal 2025 di Vidio, 28-30 Maret 2025
Otomotif 26 Maret 2025, 08:42 -
Jadwal Siaran Langsung MotoGP Austin 2025 di Vidio, 28-31 Maret 2025
Otomotif 26 Maret 2025, 08:42 -
Link Live Streaming MotoGP 2025, Jangan Lupa Dukung Rider Jagoanmu!
Otomotif 26 Maret 2025, 08:42 -
Link Live Streaming WorldSBK 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Favoritmu!
Otomotif 26 Maret 2025, 08:42
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10