Mohammed Kudus Disebut Cocok Gantikan Mohamed Salah di Liverpool
Aga Deta | 27 Juli 2024 15:30
Bola.net - Mantan pemain Liverpool John Barnes merasa sangat terkesan dengan penampilan bintang West Ham Mohammed Kudus. Barnes meyakini kalau Kudus bisa menjadi pengganti Mohamed Salah di Liverpool.
Salah menjadi mesin gol Liverpool sejak bergabung dari AS Roma pada musim panas 2017. Pemain asal Mesir tersebut telah mencetak banyak gol untuk The Reds.
Kontrak Salah di Liverpool tersisa semusim lagi atau sampai musim panas 2025. Namun, belum ada tanda-tanda Salah akan memperpanjang kontraknya di klub.
Belakangan ini Salah sering dikaitkan dengan kepindahan dari Liverpool. Sang pemain dikabarkan menjadi incaran sejumlah klub Arab Saudi.
Kudus Bisa Gantikan Mo Salah
Penampilan Kudus di West Ham menarik perhatian Barnes. Legenda Liverpool itu menyebut Kudus bisa menjadi pengganti jangka panjang Salah di Anfield.
“Kudus bermain fantastis. Ia tampil sensasional untuk West Ham musim lalu. Bahkan Mohammed Salah mengatakan ia tidak akan berada di sini dalam waktu tiga tahun, jadi itu bisa menjadi peran yang diambil Kudus. Ia muda, dinamis, langsung, dan bermain dengan cara yang mirip dengan Mo,” kata Barnes kepada Bettingexpert
“Saya pikir jika Anda melihat pemain yang kami targetkan seperti Kudus dan Gordon, itu menunjukkan filosofi manajer dan tipe pemain yang ia inginkan di klub. Saya sangat menyukai Kudus, tetapi kami mungkin harus kehilangan beberapa pemain untuk memberi jalan.”
Sumber: Bettingexpert
Klasemen Premier League
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dilanda Cedera, Liverpool Ditinggal Andrew Robertson Beberapa Pekan
Liga Inggris 26 Juli 2024, 11:45 -
Cari Bek Tengah, Liverpool Lirik Bek Juventus Ini
Liga Inggris 25 Juli 2024, 22:34
LATEST UPDATE
-
Italia Ukir Rekor Buruk Usai Kalah dari Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:22 -
Italia Kesulitan Hadapi Bola Udara Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:04 -
Man of the Match Italia vs Jerman: Joshua Kimmich
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:01 -
Man of the Match Belanda vs Spanyol: Jeremie Frimpong
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:55 -
Calafiori Cedera, Italia dan Arsenal Dibayangi Kekhawatiran
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:52 -
Man of the Match Denmark vs Portugal: Diogo Costa
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:41 -
Man of the Match Kroasia vs Prancis: Ivan Perisic
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:32 -
Link Live Streaming Peru vs Bolivia - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 05:30
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40