Mohamed Salah Ditarik Keluar, Sang Agen Marah dengan Keputusan Jurgen Klopp?
Ari Prayoga | 5 Maret 2021 11:25
Bola.net - Keputusan Jurgen Klopp untuk menarik keluar Mohamed Salah dalam laga kontra Chelsea, Jumat (5/3/2021) dini hari WIB diyakini membuat agen sang penyerang kesal.
Dalam laga ini, Klopp menarik keluar Salah pada menit ke-62 untuk digantikan dengan Alex Oxlade-Chamberlain. Keputusan ini pun menuai banyak kritik.
Klopp pun membela keputusan yang ia buat. Menurutnya, keputusan itu sudah tepat sesuai dengan situasi yang terjadi di lapangan.
Reaksi Agen Mohamed Salah
Meski demikian, tak demikian halnya demikian agen Salah, Ramy Abbas Issa yang sepertinya tak bisa memahami keputusan Klopp menarik keluar kliennya.
Lewat akun Twitter pribadinya, Ramy mengunggah sebuah tweet misterius dengan hanya menuliskan karakter titik.
Tak pelak, tweet misterius Ramy ini pun langsung mendapat banyak respons dari netizen. Banyak yang menyebut Ramy kecewa dengan Klopp.
Liverpool Kalah Lagi
Dalam laga ini, Liverpool tertinggal akibat gol Mason Mount pada akhir babak pertama. Keunggulan Chelsea ini tak berubah di babak kedua dan menjadi hasil akhir pertandingan.
Tak cuma kalah, Liverpool juga menunjukkan performa jauh di bawah standar sepanjang pertandingan. Bahkan, The Reds tercatat hanya melepas satu tembakan tepat sasaran, itu pun baru terjadi di menit ke-84.
Hasil ini merupakan kekalahan lima beruntun Liverpool di kandang sendiri, rekor terburuk dalam sejarah klub. Tak cuma itu, The Reds kini harus tercecer ke peringkat tujuh klasemen.
Sumber: Twitter @RamyCol
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gol Favorit Kante di Chelsea? Ke Gawang Manchester United!
Liga Inggris 4 Maret 2021, 22:58 -
Bersama Conte, Kante Jalani Masa-masa Terindahnya di Chelsea
Liga Inggris 4 Maret 2021, 22:24 -
Kante Akui Pernah Tolak PSG Demi Chelsea
Liga Inggris 4 Maret 2021, 21:27 -
Yakin Sanggup? Werner Optimis Bisa Ikuti Jejak Drogba di Chelsea
Liga Inggris 4 Maret 2021, 19:29 -
Prediksi Mutakhir Infogol, Liverpool Finish di Posisi Tiga
Bola Indonesia 4 Maret 2021, 18:46
LATEST UPDATE
-
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45 -
Timnas Argentina Berjarak Satu Poin dari Piala Dunia 2026
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:32 -
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39