Mimpi Paulo Dybala: Ingin Main Bareng Paul Pogba
Serafin Unus Pasi | 8 Juni 2020 17:00
Bola.net - Sebuah harapan diapungkan oleh Paulo Dybala. Striker Juventus itu berharap bisa bermain satu tim lagi dengan mantan rekannya, Paul Pogba.
Sosok Pogba dan Dybala memang dikenal merupakan sahabat karib. Keduanya sempat bermain bersama di Juventus dan keduanya menjadi kombinasi yang cukup mematikan.
Namun kebersamaan Dybala dan Pogba tidak bertahan lama. Satu tahun pasca Dybala bergabung, Pogba memutuskan untuk pindah ke Inggris untuk bergabung dengan Manchester United.
Dybala mengaku bahwa ia sangat menikmati satu tahun bermain bersama Pogba. Untuk itu ia berharap bisa bermain lagi dengan sahabatnya itu.
Baca komentar Dybala selengkapnya di bawah ini.
Jersey Spesial
Dalam wawancaranya dengan UEFA, Dybala mengaku punya kenangan yang spesial dengan Paul Pogba.
Salah satunya ia pernah diberi jersey sang sahabat kala keduanya berduel di Old Trafford di tahun 2018.
"Ini adalah jersey yang spesial bagi saya. Ini dari Manchester, dari teman saya Paul yang benar-benar saya kagumi sebagai seorang teman dan juga sebagai seorang pesepakbola."
Ingin Bermain Lagi
Lebih lanjut, Dybala mengaku rindu ingin bermain lagi bersama Pogba di sebuah tim yang sama.
Ia berharap diberikan sebuah kesempatan di masa depan untuk bermain satu tim lagi dengan pemain Timnas Prancis tersebut.
"Saya dahulu pernah mendapatkan kesempatan untuk berbagi banyak hal yang luar biasa dengannya. Semoga saya bisa mengulangi kesempatan itu suatu hari nanti." ujarnya.
Berpotensi Terulang
Harapan Dybala untuk bermain lagi bersama Pogba bisa terwujud dalam waktu dekat.
Pasalnya Juventus memiliki keinginan untuk memulangkan sang gelandang ke Turin.
(UEFA)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18 -
Diinginkan MU dan Liverpool, Juventus Bersedia Lepas Kenan Yildiz?
Liga Italia 21 Maret 2025, 01:01 -
Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 00:52 -
Analisa Coach RD: Indonesia Kena Jebak Australia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 00:41 -
Waduh, Thiago Motta Terancam Dipecat Juventus?
Liga Italia 21 Maret 2025, 00:40 -
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40