Mimpi Manchester United Dapatkan Florian Wirtz Kandas Terlalu Awal
Abdi Rafi Akmal | 7 November 2023 04:25
Bola.net - Florian Wirtz jadi pemain yang diincar banyak klub besar saat ini, salah satunya Manchester United. Khusus bagi Man United, mimpi ini sudah kandas.
Wirtz mulai mengundang perhatian di musim 2021/2022. Penampilannya saat itu sungguh memukau bersama Bayer Leverkusen, dengan catatan sepuluh gol dan 14 assist dari 31 laga.
Lajunya ini terhenti sementara di musim 2022/2023 karena cedera. Alhasil, Wirtz hanya mencatatkan 25 penampilan dalam satu musim.
Begitu dirinya sudah fit di musim 2023/2024, Wirtz tancap gas lagi. Baru 15 laga, Wirtz telah mengemas enam gol dan sembilan assist.
Incaran Lama
Man United sudah sadar sejak lama soal potensi Wirtz ini. Tepatnya saat masih diasuh oleh Ralph Rangnick.
Namun, Wirtz merupakan satu dari sekian banyak pemain yang diinginkan Rangnick, tetapi tidak direstui oleh manajemen.
Kini dengan kualitas Wirtz yang semakin terkuak, Man United dikabarkan oleh The Daily Star kembali mengincar sang pemain.
Tertolak Sejak Awal
Sayangnya, mimpi ini tampaknya kandas terlalu awal. Laporan yang sama menyebutkan, Wirtz ogah ke Man United.
Alasan utamanya karena kepergian Rangnick itu sendiri. Wirtz merasa tidak ada jaminan dirinya dapat menit bermain yang cukup dan bisa berkembang signifikan.
Oleh sebab itu, pemain berusia 20 tahun ini pun lebih mengutamakan tawaran dari klub lain yang dilihatnya lebih prospek bagi kariernya.
Klub Lain
Klub lain yang sementara ini tertarik mendatangkan Wirtz di antaranya Barcelona, Liverpool, dan Chelsea.
Klub terakhir disebut-sebut punya kans paling tinggi untuk merekrutnya karena sesuai dengan filosofi tim saat ini yang mengutamakan pemain-pemain muda demi jangka panjang.
Sumber: The Daily Star
Klasemen Premier League
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Buka-bukaan Sergio Ramos: Saya Pernah Nyaris Gabung Manchester United!
Liga Inggris 6 November 2023, 21:12 -
Diinginkan MU, Galatasaray Siap Jual Sacha Boey
Liga Inggris 6 November 2023, 20:59 -
Manchester United Mulai Bermanuver untuk Mantan Striker Flop Inter Milan Ini
Liga Inggris 6 November 2023, 20:47 -
Gelandang Timnas Argentina Ini Merapat ke Manchester United?
Liga Inggris 6 November 2023, 20:36 -
Adrien Rabiot Nyaris Gabung MU? Begini Kejadian Sebenarnya!
Liga Inggris 6 November 2023, 20:21
LATEST UPDATE
-
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02 -
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39