Milner Masih Yakin Liverpool Bisa Tembus 4 Besar

Editor Bolanet | 5 Maret 2016 06:33
Milner Masih Yakin Liverpool Bisa Tembus 4 Besar
James Milner (c) AFP
- James Milner mengaku yakin masih bisa masuk zona empat besar karena masih ada cukup banyak laga tersisa di musim ini.


Liverpool saat ini berada di posisi delapan klasemen dengan mengoleksi 41 poin dari 27 pertandingan. Mereka kini hanya terpisah enam poin dari Manchester City yang ada di posisi empat. Hal tersebut terjadi setelah The Reds mampu mengalahkan The Citizen pada tengah pekan kemarin.


Saat ini, masih ada 11 pertandingan tersisa di liga untuk dilakoni oleh Liverpool. Menurut Milner, jumlah tersebut cukup bagi The Reds untuk mengoleksi banyak poin dan mendepak City dari posisi tersebut. Apalagi performa mereka belakangan ini kian membaik.


Jika kami terus bermain seperti di laga itu, tak ada alasan mengapa kami tak bisa lolos ke empat besar. Masih ada banyak laga tersisa dan ada dua laga besar di Liga Europa (lawan Manchester United), ujarnya pada Guardian.


Semoga saja kami bisa lolos ke babak selanjutnya agar kami masih memiliki banyak pertandingan untuk dimainkan musim ini, tandasnya. [initial]


 (gua/dim)