Mikel Arteta Bidik MU Jadi Tumbal Kebangkitan Arsenal
Serafin Unus Pasi | 1 Januari 2020 10:40
Bola.net - Sebuah tekad diungkapkan oleh Mikel Arteta. Pelatih baru Arsenal itu ingin timnya mengalahkan Manchester United demi menjadi langkah kebangkitan mereka.
Sejak awal musim kemarin, tim asal London Utara itu kerap tampil inkonsisten. Terkadang mereka menampilkan permainan yang apik, namun di pertandingan berikutnya mereka bermain di bawah standard.
Akibat performa inkonsisten mereka itu, Arsenal kerap mendapatkan hasil buruk dalam beberapa bulan terakhir. Mereka juga terlihat kesulitan untuk keluar dari tren buruk tersebut.
Arteta mengakui bahwa rangkaian hasil buruk itu bisa menjadikan mental timnya drop. "Itu [mental tim jatuh] adalah kekhawatiran saya saat ini," ujar Arteta yang dikutip Goal International.
Baca pengakuan lengkap pelatih asal Spanyol itu di bawah ini.
Dampak Buruk
Arteta meyakini bahwa rangkaian hasil buruk yang diraih timnya bisa membuat semangat tim mereka turun sehingga mempengaruhi mentalitas mereka saat bermain.
"Saya berharap bahwa hasil yang kami dapatkan tidak terlalu mempengaruhi para pemain kami."
"Fisik pemain kami terkuras di pertandingan dan mereka akan kecewa dengan hasil yang mereka dapatkan karena mereka merasa tidak layak mendapatkan hasil seperti itu."
Laga Kebangkitan
Arteta menilai bahwa pertandingan melawan Manchester United dini hari nanti adalah kesempatan yang bagus. Ia ingin timnya tampil dengan sebaik mungkin dan bangkit dengan mengalahkan tim tamu.
"Kami harus move on. Kami akan kembali bertanding, dan kali ini kami akan menghadapi sebuah pertandingan yang besar."
"Para pemain kami harus memberikan respon di laga ini, dan pertandingan ini adalah tantangan bagi mereka." ujarnya.
Butuh Poin
Arsenal sendiri saat ini tengah butuh poin penuh untuk memperbaiki posisi mereka di klasemen.
Tim asal London Utara itu saat ini berada di peringkat 12 klasemen sementara EPL musim ini.
(Goal International)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Battle of WAGs: Arsenal vs Manchester United
Open Play 31 Desember 2019, 23:23 -
Raiola: Saya tak Mau Lagi Bawa Pemain ke Manchester United
Liga Inggris 31 Desember 2019, 22:00 -
Nasib Nemanja Matic di Manchester United Masih Belum Jelas
Liga Inggris 31 Desember 2019, 20:59 -
Manchester United Sudah Temukan Pengganti Lukaku Yakni Mason Greenwood
Liga Inggris 31 Desember 2019, 18:36 -
Haaland Lolos, Manchester United Akan Terus Berburu Penyerang Baru
Liga Inggris 31 Desember 2019, 18:16
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39