Micah Richards Favoritkan City dan Chelsea Sebagai Juara

Editor Bolanet | 3 September 2014 00:39
Micah Richards Favoritkan City dan Chelsea Sebagai Juara
Micah Richards. (c) AFP
- Micah Richards menganggap Manchester City dan punya peluang besar untuk menjadi juara Premier League musim ini. Richards sendiri kini sudah tidak lagi membela City.

Pemain berusia 26 tahun itu bergabung membela La Viola dengan status pinjaman selama satu musim. Fiorentina juga punya peluang besar mengikatnya secara permanen mengingat kontrak Richards di City akan habis di akhir musim ini.

Bila melihat skuatnya, City punya skuat terkuat dan mereka selalu mencoba untuk meningkatkan diri, ucap Richards kepada talksSPORT.

Skuat Chelsea sekarang terlihat lebih baik dan Morinho pelatih yang jenius. Arsenal punya skuat yang bagus, jadi ini akan berjalan sulit.  Tapi menurut saya ini hanya antara City dan Chelsea, tandasnya. (ts/ada)