Mesut Ozil Pindah ke Fenerbahce, Podolski: Ini yang Terbaik Untuknya!
Serafin Unus Pasi | 20 Januari 2021 22:00
Bola.net - Mantan striker Arsenal, Lukas Podolski mendukung kepindahan Mesut Ozil ke Fenerbahce. Ia menilai sang pemain layak mendapatkan perlakuan yang lebih baik ketimbang saat di Arsenal.
Satu tahun terakhir, Ozil memang berada dalam situasi yang sulit di Arsenal. Ia tidak menjadi pilihan utama Mikel Arteta, dan di musim 2020/21 ia dibekukan dari skuat The Gunners.
Ozil sendiri memutuskan hengkang di Januari 2021. Ia kini bergabung dengan klub Turki, Fenerbahce.
Podolski menilai pindah ke Turki merupakan opsi terbaik untuk Ozil. "Saya senang melihat Mesut akan bermain di Turki," buka Podolski kepada Bild.
Baca komentar lengkap mantan pemain Timnas Jerman itu di bawah ini.
Perlakuan Tidak Baik
Menurut Podolski, Ozil diperlakukan dengan kurang baik di Arsenal beberapa tahun terakhir. Jadi pindah ke Turki jadi opsi yang bagus untuknya.
"Saya rasa menendang pemain yang sudah enam atau tujuh tahun di tim secara tiba-tiba itu bukan sesuatu yang bagus."
"Dia [Ozil] menunjukkan kelasnya di atas lapangan dan ia tidak pernah bertindak negatif di klubnya. Arsenal juga terlihat tidak berada dalam situasi yang positif dalam beberapa bulan terakhir."
Dapat yang Terbaik
Podolski mengaku menyayangkan Ozil harus berpisah dengan cara yang kurang baik dengan Arsenal. Namun ia menilai sekarang Ozil akan mendapatkan apa yang sudah lama ia rindukan.
"Sangat disayangkan karirnya di Arsenal berakhir seperti ini. Saya rasa tidak ada pemain profesional yang suka dibekukan oleh timnya."
"Sekarang Mesut bisa melakukan apa yang ia cintai lagi, yaitu bermain sepakbola." ujarnya.
Kontrak Ozil
Di Fenerbahce, Ozil dikontrak selama tiga tahun.
Ia kabarnya mendapatkan gaji sebesar 4,5 juta pounds per musim di Turki.
(Bild)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bersinar di Arsenal, Emile Smith Rowe Ternyata Pengagum Bruno Fernandes
Liga Inggris 19 Januari 2021, 13:21 -
Mesut Ozil Segera Tinggalkan Arsenal, Arsene Wenger Buka Suara
Liga Inggris 19 Januari 2021, 13:00 -
Yang Tersisa Usai Arsenal Libas Abis Newcastle: Momok The Magpies Bernama Aubameyang
Liga Inggris 19 Januari 2021, 12:18 -
Pindah ke Fenerbahce, Apakah Arteta Bakal Merindukan Ozil?
Liga Inggris 19 Januari 2021, 12:16 -
Sudah Lupa Rasanya Kalah, Arsenal Diminta Jaga Momentum
Liga Inggris 19 Januari 2021, 11:44
LATEST UPDATE
-
Mees Hilgers dan SUGBK: Pertemuan yang kembali Tertunda
Tim Nasional 23 Maret 2025, 15:30 -
Alarm di Lini Pertahanan: Mees Hilgers Cedera, Siapa Penggantinya?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 14:59 -
Mimpi Buruk Sydney, Dendam Riffa, Duel Penentu Nasib di SUGBK
Tim Nasional 23 Maret 2025, 13:59 -
Italia di Ujung Tanduk: Gli Azzurri Terancam Tenggelam di Dortmund
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:21 -
Portugal Mencoba Menghidupkan Bara Semangat dari Abu Kekalahan
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:03 -
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21
-
Jadwal Lengkap Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39