Mesut Ozil Masih Akan Bertahan di Arsenal Musim Depan
Dimas Ardi Prasetya | 30 Juli 2020 19:27
Bola.net - Arsenal dipastikan bakal terus bersua dengan Mesut Ozil musim depan karena sang agen telah menegaskan kliennya bertekad untuk memenuhi kontraknya di Emirates Stadium.
Ozil tak lagi mendapat tempat di skuat Arsenal di bawah asuhan Mikel Arteta. Ia memang sempat mendapat kesempatan bermain.
Namun perkembangan permainannya terhenti akibat adanya pandemi virus corona. Dan setelah liga dimulai lagi, Arteta tak lagi menggunakan jasa Ozil.
Pemain asal Jerman itu tak pernah tampil dalam 12 laga yang dijalani Arsenal sejak kompetisi Premier League dimulai lagi.
Ozil Bakal Bertahan di Arsenal
Dari situ, banyak spekulasi bermunculan soal masa depannya. Arsenal disebut bisa segera melegonya.
Apalagi kontraknya tersisa setahun lagi. Arsenal tentu tak mau kehilangan Ozil secara gratis. Namun mereka kesulitan menemukan tim yang bersedia menampungnya karena gajinya yang besar.
Akan tetapi Ozil kini dipastikan bertahan di Arsenal. Hal tersebut dikonfirmasikan oleh agennya yakni Erkut Sogut.
“Saya kira tidak akan ada perubahan dalam kasus Mesut Ozil hingga musim panas 2021," buka Sogut pada Fanatik.
"Ia memiliki kontrak. Tidak ada perubahan. Ia akan tetap di Arsenal," tegasnya.
90 Persen
Erkut Sogut kemudian ditanya apakah ada peluang kliennya akan hengkang pada musim panas ini atau musim dingin mendatang. Namun ia menjawab kemungkinan besar hal itu tak akan terjadi.
"90 persen ia akan meninggalkan Arsenal pada tahun 2021," tegas Sogut.
Sang agen kemudian sedikit membeberkan rencana masa depan Ozil setelah angkat kaki dari Arsenal. Ia mengatakan kliennya membuka pintu pindah keluar Eropa.
"Mesit ke Asia, Amerika, atau Turki? Ya, mungkin," tutur Sogut.
Mesut Ozil sudah membela Arsenal sejak tahun 2013 silam. Sebelumnya ia sempat dikaitkan dengan klub MLS, kemudian Fenerbahce dan yang terbaru, Istanbul Basaksehir.
(Fanatik)
Kabar Arsenal Lainnya:
- Final FA Cup Lawan Chelsea, Arsenal Diminta Pertahankan Emiliano Martinez
- Thomas Partey Susah, Arsenal Beralih ke Pemain AS Roma Ini?
- Jika Sukses Juara FA Cup, Arsenal Wajib Dukung Arteta Sepenuhnya
- Prediksi Arsenal vs Chelsea 1 Agustus 2020
- Jadwal Final Piala FA: Arsenal vs Chelsea
- Nasib 2 Bidikan MU: Jadon Sancho ke Liverpool dan Jack Grealish ke Arsenal?
- Berkostum MU dan dapat Guard of Honour dari Pemain Arsenal, Bagaimana Perasaan Van Persie?
- Mau Jadi Pesaing Juara Serius di Premier League? Martial Saja tak Cukup, MU Harus Beli Kane
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Eks The Gunners: Chelsea Jangan Sampai Berakhir Seperti Arsenal
Liga Inggris 29 Juli 2020, 19:36 -
Sokratis Disebut Bakal Hengkang, Agen: Itu Fake News
Liga Inggris 29 Juli 2020, 18:54 -
Arsenal Segera Amankan Masa Depan Dani Ceballos
Liga Inggris 29 Juli 2020, 18:20
LATEST UPDATE
-
Ethan Nwaneri: Jenius di Lapangan dan Sekolah
Liga Inggris 21 Maret 2025, 13:31 -
Siaran Langsung MLS: Austin FC vs San Diego FC di Vidio
Bola Dunia Lainnya 21 Maret 2025, 13:16 -
Pau Cubarsi Alami Cedera Saat Bela Timnas Spanyol
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:01 -
Kekalahan Italia dan Kekecewaan Donnarumma
Piala Eropa 21 Maret 2025, 12:55 -
3 Laga Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Belum Pernah Menang
Tim Nasional 21 Maret 2025, 12:53 -
Rasmus Hojlund Tiru Celebrasi 'Siu' Cristiano Ronaldo di Depan Sang Idola
Piala Eropa 21 Maret 2025, 12:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39