Meski Sulit, Manchester United Incar Kemenangan Lagi Lawan Brighton
Serafin Unus Pasi | 30 September 2020 16:10
Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskajer mengaku tidak sabar berhadapan dengan Brighton lagi. Ia menyebut timnya akan mengincar kemenangan di laga tersebut.
Dini hari nanti, Manchester United akan kembali bertandang ke AMEX Stadium. Mereka akan berhadapan dengan Brighton di putaran keempat Carabao Cup musim ini.
Laga ini merupakan kali kedua MU jumpa The Seagulls musim ini. Pada akhir pekan kemarin MU meraih kemenangan dramatis 3-2 atas Brighton di ajang Premier League.
Solskajer berharap timnya bisa meraih kemenangan lagi di laga dini hari nanti. "Setelah melihat pertandingan lainnya, saya rasa tiga poin di akhir pekan kemarin vital bagi kami," ujar Solskajer kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Performa Kurang Apik
Solskajer mengakui bahwa ia kurang puas dengan performa timnya di laga akhir pekan kemarin, sehingga ia berharap timnya bisa tampil lebih baik kali ini.
"Anda bisa melihat performa kami pada saat itu, terutama di 20-25 menit terakhir, kami tidak bermain dengan terlalu baik."
"Kami tidak bisa menahan bola dan kami kehilangan kontrol di pertandingan itu ketika kami unggul 2-1. Namun sekali lagi, yang terpenting kami mendapatkan tiga poin."
Coba Lagi
Solskajer berharap timnya bisa meraih kemenangan lagi di AMEX Stadium di laga dini hari nanti. Meski ia mengakui untuk menang di sana tidaklah mudah.
"Kami memberikan reaksi yang baik setelah kami kebobolan [gol kedua] dan ada beberapa hal positif yang kami bisa petik."
"Kami harus senang dengan hasil itu, karena saya rasa tidak banyak tim yang bisa menang dengan nyaman di sana. Jadi kami akan mencoba berjuang lagi di sana." ujarnya.
Jadwal Berat
Setelah Brighton, MU ditunggu laga berat di akhir pekan nanti.
Mereka harus berhadapan dengan Tottenham di lanjutan Premier League musim 2020/21.
(MUTV)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diincar Manchester United, Chelsea Ogah Lepas Callum Hudson-Odoi
Liga Inggris 29 September 2020, 21:00 -
Manchester United Bersedia Keluar Uang untuk Singkirkan Andreas Pereira
Liga Inggris 29 September 2020, 20:40 -
Terlalu Bapuk, Manchester United Diminta Tidak Pelit Beli Bek Baru
Liga Inggris 29 September 2020, 20:20 -
Manchester United Coba Tuntaskan Tiga Transfer Sebelum Bursa Transfer Ditutup
Liga Inggris 29 September 2020, 20:00 -
Jumpa Brighton Lagi, Manchester United Diminta Tingkatkan Performa
Liga Inggris 29 September 2020, 19:40
LATEST UPDATE
-
Indonesia vs Bahrain: Duel Sengit Perebutan Tiket Piala Dunia 2026
Tim Nasional 24 Maret 2025, 02:07 -
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39