Merson: Mkhitaryan Offside, Gol Giroud Lebih Hebat
Rero Rivaldi | 6 Januari 2017 11:20
Bola.net - - Paul Merson percaya bahwa gol 'scorpion' Olivier Giroud untuk jauh lebih baik dari gol yang dibuat oleh Henrikh Mkhitaryan.
Winger Manchester United membuat gol spektakuler ke gawang Sunderland di pertandingan Boxing Day, usai menerima umpan Zlatan Ibrahimovic. Namun gol itu harusnya tidak sah, karena pemain Armenia berada dalam posisi offside.
Enam hari berselang, Giroud mencetak gol yang mirip, dan kali ini ia dalam posisi onside, ketika Arsenal menang 2-0 atas Crystal Palace.
Merson lantas ditanya mengenai gol mana yang menurutnya terbaik sejauh ini, dan ia mengatakan di Sky Sports: Itu sudah jelas, karena gol tersebut baru terjadi pekan lalu - tendangan scorpion Giroud. Saya tidak ingin menjadi sosok yang merendahkan nilai gol Mkhitaryan, namun dia berdiri dalam posisi offside.
Jika dia dalam posisi onside, dia tidak akan harus melakukan itu. Ada banyak gol hebat lainnya, namun anda hanya memilih gol dengan reaksi anda dan ketika Giroud mencetak golnya, saya berkata 'wow'.
Arsenal akan bermain melawan Preston di laga babak III Piala FA akhir pekan ini dan Giroud mungkin akan absen di pertandingan tersebut, karena Arsene Wenger kabarnya berencana untuk menurunkan para pemain pelapis.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ini Alasan Johnstone Rela Tinggalkan MU
Liga Inggris 5 Januari 2017, 22:27 -
MU Lepas Kipernya ke Klub Championship
Liga Inggris 5 Januari 2017, 22:06 -
MU Kini Alihkan Perhatian Pada Manolas
Liga Inggris 5 Januari 2017, 20:14 -
Dirumorkan Balik ke MU, Evra Malah Unggah Foto Monyet
Liga Inggris 5 Januari 2017, 19:04 -
United Tak Berencana Pulangkan Evra
Liga Inggris 5 Januari 2017, 14:20
LATEST UPDATE
-
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00 -
Diincar MU, Striker Eintracht Frankfurt Itu Siap Pindah Klub
Liga Inggris 22 Maret 2025, 20:28 -
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39