Menurut Smalling, Inilah Pemain MU Terbaik di Sesi Latihan

Editor Bolanet | 8 Januari 2015 13:18
Menurut Smalling, Inilah Pemain MU Terbaik di Sesi Latihan
Chris Smalling (c) MUFC
- Defender Manchester United, Chris Smalling memberikan perndapatnya mengenai siapakah rekan setimya yang menampilkan performa terbaik di sesi latihan belakangan ini. Di luar dugaan, Smalling menyebut striker muda James Wilson sebagai pemain yang paling menonjol saat berlatih.

Pemain terbaik di sesi latihan? Saya akan menjawab James Wilson. Dia adalah pemain yang selalu menghadirkan ancaman dengan berlari dari lini kedua. Ia sangat cepat dan punya penyelesaian akhir mematikan, tembakannya juga sangat keras, puji Smalling seperti dilansir situs resmi klub.



Perkembangannya semakin bagus musim ini, hanya masalah waktu sebelum kita melihat ia menghadirkan dampak besar bagi tim ini.

Meski tampil prima di sesi latihan, namun Wilson musim ini belum juga menunjukkan taringnya saat turun di laga sebenarnya. Bermain dalam sebelas laga di tim utama, mayoritas sebagai pemain pengganti, pemain 19 tahun ini belum mencetak satu gol pun.[initial]

 (mufc/mri)