Menolak Dipinjamkan, Facundo Pellistri Siap Berjuang Rebut Tempat di Manchester United
Ari Prayoga | 19 Juli 2021 05:55
Bola.net - Bintang muda Manchester United, Facundo Pellistri menegaskan tekadnya untuk membuktikan bahwa ia layak menghuni skuad utama Setan Merah pada musim 2021/22 ini.
Pellistri tampil apik dengan turut mencetak satu gol dalam kemenangan 2-1 yang diraih Manchester United kala menghadapi Derby County di laga pramusim, Minggu (18/7/2021).
Meski bukan di laga resmi, ini merupakan kali pertama Pellistri tampil bagi tim utama Manchester United sejak direkrut dari Penarol pada tahun lalu.
Tekad Pellistri
Manajer Ole Gunnar Solksjaer mengakui bahwa Pellistri sepertinya akan kembali dipinjamkan pada musim anyar ini. Namun, pemain 19 tahun itu ingin bertahan di Old Trafford.
“Saya dipinjamkan ke Alaves, saya merasa baik, sekarang saya di sini mencoba yang terbaik, selalu berusaha maju," ujar Pellistri kepada MUTV.
“Saya ingin bertahan di sini tetapi saya masih bekerja keras, berkembang, dan terus berusaha." tambah pemain asal Uruguay tersebut.
Antusiasme Pellistri
Lebih lanjut, Pellistri menegaskan antusiasme dirinya bersaing dengan sederet pemain lain demi mendapatkan satu tempat di skuad asuhan Solksjaer.
“Ada banyak talenta muda, semua orang ingin berkembang, latihannya sangat keras dan saya sangat senang dengan itu karena para pemain muda mencoba yang terbaik dan mencari tempat di tim utama,” tutur Pellistri.
Pellistri bakal mendapat kesempatan untuk kembali menunjukkan kebolehannya kala Manchester United menghadapi QPR pada Sabtu (24/7/2021) mendatang.
Sumber: MUTV
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Uji Coba Pra-musim, Manchester United Kalahkan Derby County
Liga Inggris 18 Juli 2021, 20:56 -
Sedihnya Haaland Ditinggal Sancho ke Manchester United, Mau Nyusul?
Bundesliga 17 Juli 2021, 23:54 -
Belum Kembali ke MU, Bruno Fernandes Numpang Latihan di Klub Portugal
Liga Inggris 17 Juli 2021, 22:30 -
Tantang MU, Rooney Targetkan Derby County Raih Kemenangan
Liga Inggris 17 Juli 2021, 21:30
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39