Mengalah, Edinson Cavani Serahkan Nomor Punggung 7 ke Jadon Sancho?
Serafin Unus Pasi | 16 Juni 2021 20:45
Bola.net - Spekulasi transfer Jadon Sancho ke Manchester United semakin menguat. Setelah Edinson Cavani dilaporkan akan memberikan nomor punggung tujuh-nya ke Sancho.
Sepanjang musim panas ini, gosip transfer Jadon Sancho ke Manchester United sangat sering dibicarakan. Winger Borussia Dortmund itu dilaporkan menjadi target transfer utama Manchester United di musim panas nanti.
Menurut gosip terbaru yang beredar, transfer Sancho ke MU sudah hampir beres. Setan Merah dilaporkan sudah menyepakati mahar transfer Sancho yang mencapai 95 juta Euro.
Eurosport menguatkan rumor tersebut. Mereka mengklaim bahwa Sancho sudah mulai pilih-pilih nomor punggung di MU.
Simak situasi transfer Sancho selengkapnya di bawah ini.
Ingin No 7
Menurut laporan tersebut Sancho sudah menetapkan bahwa ia ingin menggunakan nomor punggung tujuh di Manchester United.
Ia dikabarkan tertarik dengan sejarah nomor punggung tujuh di MU. Karena nomor punggung ini dikenakan oleh pemain-pemain terbaik dalam sejarah Setan Merah.
Selain itu, ia menggunakan nomor punggung tujuh di Dortmund. Jadi ia ingin menggunakan nomor punggung itu di MU.
Cavani Mengalah
Satu hal yang menjadi soal dari pilihan Sancho adalah nomor punggung tujuh di MU saat ini sedang bertuan.
Pemiliknya adalah Edinson Cavani. Striker Uruguay itu mengenakan nomor punggung itu sejak musim lalu.
Namun Cavani dikabarkan siap mengalah untuk memberikan nomor punggung itu ke Sancho.
Gaji Besar
Menurut rumor yang beredar, Jadon Sancho akan mendapatkan gaji yan sangat besar di MU.
Ia akan menerima sekitar 350 ribu pounds per pekan selama di Inggris.
(Eurosport)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Curhatan Pogba: Pengen Bisa Cetak 15 Gol Semusim
Liga Inggris 15 Juni 2021, 23:12 -
Keylor Navas Kisahkan Kegagalannya Pindah ke Manchester United
Liga Inggris 15 Juni 2021, 21:00 -
Ini Alasan Pogba Gacor di Juventus dan Lemes di Manchester United
Liga Inggris 15 Juni 2021, 20:50 -
Edinson Cavani Pede Manchester United Bakal Berprestasi di Musim 2021/22
Liga Inggris 15 Juni 2021, 20:40 -
Rencana MU untuk Dapatkan Harry Kane: 50 Juta Pounds + Dua Pemain
Liga Inggris 15 Juni 2021, 20:19
LATEST UPDATE
-
Elang Andes Siap Menerkam: Superioritas Peru atas Bolivia
Amerika Latin 20 Maret 2025, 14:09 -
Jadwal Lengkap BRI Liga 1 2024/2025
Bola Indonesia 20 Maret 2025, 14:09 -
Cara Nonton Live Streaming Timnas Indonesia vs Australia dari HP Kamu!
Tim Nasional 20 Maret 2025, 14:00 -
Profil Biodata Dean James: Benteng Baru di Sisi Kiri Timnas Indonesia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 13:54 -
Brasil Goyah, Kolombia Bisa Menggoreskan Luka
Amerika Latin 20 Maret 2025, 13:49 -
Koeman dan Warisannya di Barcelona: Lahirnya Generasi Emas Baru
Liga Spanyol 20 Maret 2025, 13:45 -
Profil dan Biodata Joey Pelupessy: Jantung Baru Timnas Indonesia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 13:28
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40