Mendadak Moncer di MU, Apa Sih Rahasia Nemanja Matic?
Serafin Unus Pasi | 30 Juni 2020 17:40
Bola.net - Gelandang Manchester United, Nemanja Matic buka suara terkait performa apiknya bersama Setan Merah musim ini. Matic menyebut bahwa Ole Gunnar Solskjaer memainkan peran yang besar dari kebangkitan performanya.
Bergabung dengan MU di tahun 2017, Matic menjadi pemain yang diandalkan Jose Mourinho di lini tengah MU. Namun di musim 2018/19, performanya cukup menurun diakibatkan cedera kambuhan yang ia alami.
Di musim 2019/20 ini, performa Matic sebenarnya tidak langsung membuatnya jadi starter. Namun sejak EPL digulirkan kembali, ia rutin menghiasi starting line up Manchester United.
Matic menyebut bahwa ia hanya mencoba melakukan yang terbaik. "Saya selalu mencoba untuk profesional dan memberikan kemampuan terbaik saya baik saat saya berada di atas lapangan atau pada saat sesi latihan," ujar Matic kepada Sky Sports.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Situasi Normal
Matic mengaku tidak patah arang saat ia tidak dipilih Solskjaer menjadi starter. Ia menilai situasi itu sangat normal di dunia sepakbola.
"Saya sudah bermain sepakbola untuk waktu yang sangat lama dan situasi-situasi seperti ini sangat normal di mana terkadang anda tidak mendapatkan kesempatan bermain."
"Kadang pelatih tidak melihat anda sebagai pilihan pertamanya. Anda bisa menerima atau menolak situasi itu, namun anda harus tetap profesional. Anda harus bekerja keras, dan menunggu kesempatan anda datang dan memanfaatkannya sebaik mungkin. Itulah yang saya lakukan saat ini."
Kepercayaan Penuh
Matic juga menilai peningkatan performanya tidak semata-mata datang dari dirinya saja. Ia menyebut Solskjaer saat ini percaya penuh kepada dirinya sehingga ia bisa tampil lebih maksimal.
"Saat ini situasinya sudah berbeda, karena pelatih saya sudah lebih mempercayai saya. Saya ibaratnya seorang prajurit dan saya menunggu instruksi dari tim pelatih saya."
"Sejujurnya ketika anda tidak bermain, ada banyak pikiran terlintas di benak anda, namun saya selalu mencoba untuk positif. Saya selalu percaya akan kualitas saya dan saya tahu jika saya bekerja keras, saya akan mendapatkan kesempatan saya lagi." ujarnya.
Jadi Starter
Matic diprediksi akan menjadi starter pada pertandingan MU dini hari nanti.
Ia kemungkinan akan dipasangkan dengan Paul Pogba saat MU menghadapi Brighton & Hove Albion.
(Sky Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadi Incaran Banyak Klub Top, Begini Respon Raul Jimenez
Liga Inggris 29 Juni 2020, 21:52 -
Daripada Membusuk di MU, Lord Lingard Disarankan Segera Cabut
Liga Inggris 29 Juni 2020, 21:30 -
Diincar MU dan Chelsea, Bayer Leverkusen Pede Kai Havertz Takkan Berpaling
Bundesliga 29 Juni 2020, 20:20 -
Mau Lini Serang Lebih Tokcer, MU Diminta Bajak Leroy Sane
Liga Inggris 29 Juni 2020, 20:00
LATEST UPDATE
-
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49 -
MU Ingin Boyong Gelandang Timnas Jerman Jebolan Man City
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:40 -
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Korea Selatan Gagal Menang Lawan Oman
Asia 20 Maret 2025, 22:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40