Membayangkan Bruno Fernandes Menyuplai Bola ke Cristiano Ronaldo di MU
Aga Deta | 25 Maret 2021 10:23
Bola.net - Cristiano Ronaldo masih dikaitkan dengan Manchester United. Jurnalis talkSPORT Andy Goldstein meyakini kalau Ronaldo akan membuat United menjadi tim yang lebih baik meski usianya sudah tidak muda lagi.
Masa depan Ronaldo tengah menjadi bahan pembicaraan. Pemain berusia 36 tahun itu dikaitkan dengan kepulangan ke Real Madrid dan United setelah Juventus tersingkir dari Liga Champions.
Ronaldo bergabung dengan Juventus pada 2018. Ia datang ke Turin dengan biaya 117 juta euro setelah mencetak 450 gol dalam 438 penampilan untuk Los Blancos dalam kurun waktu sembilan tahun.
Namun, nama Ronaldo menjadi terkenal saat memperkuat United. Ia mencetak 118 gol dalam 292 penampilan dan meraih Ballon d'Or pertamanya selama enam tahun di klub.
Tingkatkan MU
Suporter Setan Merah sangat ingin melihat Ronaldo kembali ke Old Trafford. Goldstein sangat percaya Ronaldo bisa meningkatkan kekuatan Setan Merah.
“Pandangan saya adalah: Ya. Mereka bisa mendapatkannya dengan harga murah. Saya tahu mereka harus membayar gaji tetapi mungkin hanya akan dikenakan biaya £ 20- £ 25 juta," kata Goldstein kepada talkSPORT.
“Apakah dia meningkatkan tim? Ya, dia akan melakukannya.
“Pengalaman apa yang dia berikan pada seseorang seperti Dan James? Itu sangat sepadan. Dia bisa menjual jersey."
Main Dengan Bruno Fernandes
Ronaldo memang sudah tidak muda lagi. Namun, Goldstein meyakini superstar asal Portugal itu bisa membentuk kombinasi yang menakutkan bersama rekan senegaranya Bruno Fernandes di Old Trafford.
“Ini akan menjadi luar biasa bagi Ronaldo untuk menyelesaikan karirnya di United. Dia tidak akan menjadi starter setiap minggu, dia hanya akan memainkan pertandingan besar," lanjutnya.
“Anda bisa memainkkannya di mana saja dalam skema tiga penyerang dan bayangkan Bruno memberikan bola kepadanya.”
Performa Ronaldo
Ronaldo sendiri masih menunjukkan performa yang luar biasa bersama Juventus musim ini.
Mantan pemain Sporting CP tersebut sudah mencetak 30 gol dan 4 assist dari 34 pertandingan di semua kompetisi.
Tebak Top Skor
Sumber: talkSPORT
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cedera Belum Sembuh, Marcus Rashford Absen di Timnas Inggris?
Piala Eropa 24 Maret 2021, 21:00 -
Bukan MU, Erling Haaland Diklaim Lebih Berpotensi Gabung Dua Klub Ini
Bundesliga 24 Maret 2021, 20:40 -
Paul Ince Desak Manchester United Dekati Sergio Aguero
Liga Inggris 24 Maret 2021, 20:22 -
Diincar Manchester United, Pau Torres Tertarik Pindah
Liga Inggris 24 Maret 2021, 20:09 -
Haaland atau Kane, Mana yang Jadi Prioritas Transfer Manchester United?
Liga Inggris 24 Maret 2021, 19:59
LATEST UPDATE
-
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56 -
Timnas Indonesia: Luka di Sydney, Misi Bangkit di Jakarta
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:46 -
Harry Kane: Thomas Tuchel Jauh Berbeda dari Gareth Southgate
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:45 -
Timnas Indonesia dan Momentum yang Hilang
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39