McManaman Beber Satu Hal yang Bisa Buyarkan Kans Juara Liverpool
Dimas Ardi Prasetya | 30 Desember 2018 17:58
Bola.net - - Eks gelandang Liverpool Steve McManaman menyebut kans The Reds untuk meraih gelar juara liga musim ini bisa terancam gagal apabila Mohamed Salah dan Virgil Van Dijk cedera di saat yang bersamaan.
Saat ini Liverpool menjadi kandidat terkuat juara liga. Mereka menguasai puncak klasemen Premier League dengan raihan 54 poin dari 20 pertandingan.
Mereka kini unggul sembilan poin dari Tottenham yang ada di peringkat kedua setelah berhasil menghabisi Arsenal dengan skor telak 5-1. Sementara dengan Manchester City, mereka unggul sepuluh poin.
Kesuksesan Liverpool sendiri sejauh ini tak lepas dari peran sentral Salah di depan dan Van Dijk di belakang. Di lini serang, Salah kerap mencetak gol atau memberikan assist yang mampu mempengaruhi hasil akhir suatu pertandingan.
Di lini belakang, Van Dijk membuat pertahanan Liverpool menjadi sangat kokoh. Ia mampu memimpin rekan-rekannya di belakang dengan sangat baik. Sekarang The Reds menjadi tim yang paling sedikit kebobolan di liga.
Sejauh ini mereka cuma keboblolan delapan kali saja. Sementara tim dengan pertahanan terbaik kedua adalah City, yang sudah kebobolan 15 kali.
Berubah Pikiran
Banyak fans yang optimis Liverpool akan jadi juara jika performa ini mampu dipertahankan Salah cs. Akan tetapi McManaman memperingatkan para fans itu bahwa pikiran mereka bisa berubah suatu saat nanti.
Eks pemain Real Madrid ini menyebut hal tersebut bisa terjadi apabila Liverpool terpaksa kehilangan Salah dan Van Dijk terpaksa harus absen.
"Jika Liverpool mendapatkan cedera parah pada Van Dijk atau Salah, pada saat yang sama, pikiran Anda mulai berubah," cetusnya kepada BT Sport.
"Sepakbola adalah salah satu dari hal-hal itu. Ketika mereka mengatakan Anda harus menjalani laga satu demi satu, itulah yang harus Anda lakukan," cetusnya.
"Anda harus berharap semua orang tetap bugar dan tim terbaik akan menang," tandasnya.
Berita Video
Berita Video Pujian Untuk Mo Salah dan Firmino Usai Liverpool Kalahkan Arsenal 5-1.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester City Tidak Akan Belanja Panik di Januari
Liga Inggris 29 Desember 2018, 17:20 -
Data dan Fakta Premier League: Southampton vs Manchester City
Liga Inggris 29 Desember 2018, 14:32 -
Prediksi Southampton vs Manchester City 30 Desember 2018
Liga Inggris 29 Desember 2018, 14:31 -
Gelar Juara EPL Bukan Fokus Klopp Saat Ini
Liga Inggris 28 Desember 2018, 23:39 -
Meski Tertinggal Tujuh Poin, City Diklaim Tetap Akan Jadi Juara EPL
Liga Inggris 28 Desember 2018, 19:59
LATEST UPDATE
-
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45 -
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:41
-
Ethan Nwaneri: Jenius di Lapangan dan Sekolah
Liga Inggris 21 Maret 2025, 13:31 -
Tantangan Italia di Leg 2 Lawan Jerman: Wajib Menang dan Cedera Pemain
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:30 -
Siaran Langsung MLS: Austin FC vs San Diego FC di Vidio
Bola Dunia Lainnya 21 Maret 2025, 13:16 -
Pau Cubarsi Alami Cedera Saat Bela Timnas Spanyol
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39