Maurizio Sarri: Saya Tak di Bawah Tekanan
Aga Deta | 27 Februari 2019 10:38
Bola.net - - Masa depan Maurizio Sarri tengah berada di ujung tanduk. Namun, Sarri menegaskan bahwa dirinya tidak merasa berada dalam tekanan untuk mempertahankan pekerjaannya di Chelsea.
Chelsea baru saja menelan kekalahan di final Carabao Cup melawan Manchester City. Hasil buruk itu sekaligus melengkapi penderitaan The Blues belakangan ini.
Dalam pertandingan di Wembley tersebut, Sarri juga sempat berselisih dengan Kepa Arrizabalaga karena menolak diganti. Hal itu mengindikasikan kalau Sarri sudah kehilangan kendali atas skuat The Blues.
Banyak yang meyakini bahwa masa depan Sarri akan ditentukan dari laga Premier League pekan ke-28 kontra Tottenham Hotspur. Kemenangan pun menjadi harga mati untuk Sarri.
Tak di Bawah Tekanan
Sarri mengaku tidak mengetahui secara pasti soal masa depannya di klub. Namun, ia menegaskan tidak merasa di bawah tekanan saat ini.
"Tidak, saya tidak di bawah tekanan. Tetapi Anda harus bertanya kepada klub," kata Sarri seperti dilansir Tribal Football.
"Saya tidak bisa mengerti mengapa Anda menanyakan pertanyaan semacam ini kepada saya. Anda pasti sudah tahu saya tidak bisa menjawabnya. Jika Anda ingin tahu pendapat saya, saya tidak di bawah tekanan."
Biasa Hadapi Tekanan
Sebagai pelatih, Sarri mengaku sudah terbiasa mendapat tekanan dari berbagai macam pihak. Oleh karena itu, Sarri menganggap tekanan yang didapatnya di Chelsea adalah hal biasa.
"Atau, lebih baik, setiap tiga atau empat bulan Anda berada di bawah tekanan, dan saya sudah melakukan pekerjaan ini selama 35 tahun," lanjutnya.
"Jadi bagi saya, tekanannya adalah tekanan normal. Saya ingin memenangkan setiap pertandingan, bukan hanya besok."
Video Pilihan
Berita video tentang para legenda Real Madrid dan Barcelona mengungkap momen terbaiknya ketika bermain di El Clasico.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Chelsea Bisa Jadi Bakal Pecat Sarri Pekan Ini
Liga Inggris 26 Februari 2019, 23:23 -
Seperti Kepa Arrizabalaga, 4 Pemain Ini Juga Pernah Membangkang Pada Pelatihnya
Editorial 26 Februari 2019, 15:39 -
Data dan Fakta Premier League: Chelsea vs Tottenham
Liga Inggris 26 Februari 2019, 15:02 -
Prediksi Chelsea vs Tottenham 28 Februari 2019
Liga Inggris 26 Februari 2019, 15:01 -
Zinedine Zidane Diklaim Bakal Sukses Besar di Chelsea
Liga Inggris 26 Februari 2019, 14:00
LATEST UPDATE
-
Kontrak Igor Tudor di Juventus Masih Penuh Misteri
Liga Italia 24 Maret 2025, 05:15 -
Sejarah Pelatih Juventus yang Dipecat di Tengah Musim Sebelum Thiago Motta
Liga Italia 24 Maret 2025, 05:04 -
Man of the Match Timnas Jerman vs Timnas Italia: Moise Kean
Piala Eropa 24 Maret 2025, 04:53 -
Indonesia vs Bahrain: Duel Sengit Perebutan Tiket Piala Dunia 2026
Tim Nasional 24 Maret 2025, 02:07
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39