Maurizio Sarri Akui Sangat Sulit Kalahkan Liverpool di Anfield
Aga Deta | 14 April 2019 00:10
Bola.net - - Manajer Chelsea Maurizio Sarri menyadari jika Liverpool bukanlah lawan yang mudah bagi timnya. Kendati demikian, arsitek asal Italia itu tidak mau menyerah begitu saja.
Chelsea akan menghadapi laga sulit di pekan ke-34 Premier League 2018-2019. Mereka akan bertandang ke markas Liverpool di Anfield, Minggu (14/4/2019) malam WIB.
Liverpool sendiri punya catatan yang apik ketika bermain di kandang. The Reds tidak terkalahkan dalam 37 pertandingan Premier League terakhirnya di Anfield.
Chelsea memang berhasil mengalahkan Liverpool di Anfield pada bulan September 2018 lalu. Namun, itu terjadi pada ajang Carabao Cup ketika Eden Hazard dkk menang 2-1.
Lawan Sulit
Melihat statistik mengesankan Liverpool saat bermain di Anfield pada ajang Premier League, sangat wajar jika Sarri waspada. Sarri menilai bahwa bermain di markas The Reds selalu sulit.
"Untuk menghadapi Liverpool akan sulit bagi kami, tetapi setiap pertandingan sekarang sulit," kata Sarri di situs resmi Chelsea.
"Liverpool adalah salah satu tim terbaik di Inggris saat ini, mereka mencapai final Liga Champions tahun lalu, dan di Anfield selalu sulit."
Tetap Optimistis
Meski sulit, Sarri tidak ingin pasrah begitu saja. Ia sangat yakin tim asuhannya punya peluang untuk mencuri tiga poin di sana.
"Kami tahu betul risiko pertandingan ini, tetapi kami juga tahu bahwa ketika kami bisa bermain dengan 100 persen dari potensi kami, kami bisa mendapatkan poin di mana saja," lanjutnya.
"Kami berada dalam kondisi fisik dan mental yang sangat baik sekarang."
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cinta Bertepuk Sebelah Tangan Chelsea untuk Callum Wilson
Liga Inggris 13 April 2019, 23:40 -
Lawan Chelsea, Liverpool Berharap Tuah Anfield
Liga Inggris 13 April 2019, 23:00 -
Seperti Messi di Barcelona, Hazard Tidak Tergantikan di Chelsea
Liga Inggris 13 April 2019, 22:20 -
Chelsea Siap Nodai Rekor Liverpool di Anfield
Liga Inggris 13 April 2019, 21:00 -
Lawan Liverpool, Menang Harga Mati Bagi Chelsea
Liga Inggris 13 April 2019, 20:40
LATEST UPDATE
-
Kecewanya Raspadori: Sayang, Tiga Gol Tak Cukup Bawa Italia ke Semifinal
Piala Eropa 24 Maret 2025, 10:25 -
Kunci Kalahkan Bahrain: Pemain-pemain yang Wajib Dimatikan Timnas Indonesia
Tim Nasional 24 Maret 2025, 10:24 -
Kejutan Transfer! Harry Kane Bisa Balik ke Premier League dan Gabung Liverpool
Bundesliga 24 Maret 2025, 10:15 -
Inilah Bocoran Materi Latihan Bahrain jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 24 Maret 2025, 10:08 -
Saran Owen: Liverpool Harus Ubah Aturan Kontrak demi Pertahankan Salah
Liga Inggris 24 Maret 2025, 10:02 -
Kekecewaan Di Lorenzo: Italia Baru Bereaksi Saat Sudah Terlambat
Piala Eropa 24 Maret 2025, 10:00 -
Jerman vs Italia: Azzurri Salah Pilih Starting XI dan Ada Pemain yang Takut
Piala Eropa 24 Maret 2025, 09:51 -
Luka Modric Belum Tahu Nasibnya di Real Madrid Musim Depan
Liga Spanyol 24 Maret 2025, 09:45 -
Katak di Sesi Latihan Timnas Bahrain
Tim Nasional 24 Maret 2025, 09:41 -
Menata Kandang, Menata Asa: SUGBK Bersiap untuk Laga Krusial
Tim Nasional 24 Maret 2025, 09:33
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39