Mau Raih Banyak Trofi? Liverpool Disarankan Rekrut 3 Bintang Ini, Salah Satunya Son

Aga Deta | 15 November 2022 09:11
Mau Raih Banyak Trofi? Liverpool Disarankan Rekrut 3 Bintang Ini, Salah Satunya Son
Penyerang Tottenham Son Heung-Min. (c) AP Photo

Bola.net - Mantan striker Aston Villa Frank McAvennie menyarankan manajer Liverpool Jurgen Klopp untuk mengontrak Son Heung-Min, Declan Rice dan Jude Bellingham apabila ingin kembali meraih juara.

Performa Liverpool terlihat kurang konsisten sejak awal kompetisi 2022/2023. Hingga pekan ke-16 Premier League, The Reds tidak terlihat di posisi empat besar.

Advertisement

Liverpool saat ini berada di peringkat keenam klasemen Premier League dengan koleksi 22 poin dari 14 laga. Mereka terpaut tujuh poin dari peringkat keempat yang ditempati Tottenham.

Meski begitu, pencapaian Liverpool di Liga Champions masih lebih baik. Mereka berhasil melaju ke babak 16 besar dan akan berhadapan dengan Real Madrid.

1 dari 4 halaman

Rekrut Pemain Berkualitas

McAvennie mengklaim bahwa tim asuhan Klopp sangat membutuhkan tambahan pemain berkualitas. Karena itu, dia menyarankan Liverpool untuk mendatangkan Son, Declan Rice dan Jude Bellingham agar bisa kembali memenangkan trofi.

“Saya pikir dia [Klopp] membutuhkan pemain. Dia membutuhkan pemain berkualitas," kata McAvennie kepada Football Insider.

"Jika Liverpool bisa mendapatkan Son, Declan Rice dan Jude Bellingham mereka akan memenangkan segalanya. Itu adalah tiga pemain besar yang akan mengubah seluruh struktur Liverpool."

2 dari 4 halaman

Bisa Saingi Man City

McAvennie juga mengklaim kalau Liverpool bisa menantang tim seperti Manchester City jika mereka dapat mendatangkan ketiga pemain tersebut ke skuat mereka.

“Saya pikir hanya itu yang mereka butuhkan, mereka tidak perlu pergi ke tempat lain. Anak-anak muda yang mereka miliki datang untuk mendukung para pemain ini," lanjutnya.

"Jika mereka bisa membeli tiga pemain sekaliber itu, itulah yang mereka butuhkan untuk mengimbangi Man City di dunia ini."

3 dari 4 halaman

Jadwal Pertandingan Liverpool Berikutnya

Jadwal Pertandingan Liverpool

Pertandingan: Manchester City vs Liverpool

Kompetisi: Carabao Cup

Venue: Etihad Stadium

Hari: Jumat, 23 Desember 2022

Jam: 03.00 WIB