Mau ke MU, Kieran Trippier Harus Ajukan Permintaan Transfer
Aga Deta | 20 Juli 2021 16:30
Bola.net - Klub La Liga, Atletico Madrid sudah menentukan sikap mereka terkait masa depan Kieran Trippier. Mereka hanya mau melepaskan sang bek jika Trippier mengajukan permintaan transfer di musim panas ini.
Trippier sudah memasuki tahun ketiganya bersama Atletico Madrid. Sang bek sejauh ini tampil apik bersama Los Rojiblancos sehingga mereka bisa menjuarai La Liga di musim lalu.
Belakangan ini beredar kabar bahwa Trippier ingin kembali ke Inggris. Sang bek ingin bergabung dengan Manchester United.
Dilansir AS, Atletico Madrid tidak mau berpisah dengan Trippier. Jika sang bek mau pergi, ia diberitakan harus mengajukan permintaan transfer.
Simak situasi transfer Trippier di bawah ini.
Pemain Kunci
Laporan itu mengklaim bahwa Diego Simeone sangat enggan berpisah dengan Trippier di musim panas ini.
Ia menilai sang bek adalah salah satu bek kanan terbaik di dunia. Sangat sulit baginya untuk mencari pengganti yang sepadan untuk Trippier.
Untuk itu Simeone meminta kepada Atletico Madrid untuk melakukan segala cara untuk mempertahankan sang bek.
Ajukan Permintaan Transfer
Laporan itu mengklaim satu-satunya cara bagi Trippier untuk pindah dari Atletico Madrid adalah mengajukan permintaan transfer.
Sang bek harus menghadap manajemen Atletico Madrid dan Simeone secara langsung. Lalu mengajukan permintaan agar dijual di musim panas ini.
Jika Trippier mengajukan permintaan transfer resmi baru ia akan dilepas oleh Atletico Madrid id musim panas ini.
Pasang Harga Mahal
Laporan itu mengklaim bahwa Atletico Madrid akan membanderol sang bek dengan harga yang sangat mahal.
Mereka akan menjual Trippier di angka 40 juta Euro di musim panas ini.
(AS)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus Ternyata Ngebet Donny van de Beek
Liga Italia 19 Juli 2021, 21:24 -
MU dan Man City Sama-sama Oke untuk Jadi Pelabuhan Baru Danny Ings
Liga Inggris 19 Juli 2021, 20:40 -
Double Combo! Usai Varane, MU Coba Datangkan Kalidou Koulibaly?
Liga Inggris 19 Juli 2021, 20:20 -
Bukan ke Barcelona, Saul Niguez Lebih Dekat Gabung MU?
Liga Inggris 19 Juli 2021, 20:10 -
Manchester United Bekuk Derby County, Solskjaer Semringah
Liga Inggris 19 Juli 2021, 20:00
LATEST UPDATE
-
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56 -
Timnas Indonesia: Luka di Sydney, Misi Bangkit di Jakarta
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39