Mau Erling Haaland, Manchester United Harus Siapkan 100 Juta Euro
Ari Prayoga | 16 November 2019 07:45
Bola.net - Klub Austria, Red Bull Salzburg dikabarkan telah menetapkan harga jual untuk bomber muda nan haus gol mereka yang tengah menjadi sorotan di Eropa, Erling Braut Haaland.
Ketajaman Haaland bersama Salzburg musim ini memang membuat sejumlah klub top Eropa kepincut, mulai dari Manchester United, Juventus, Barcelona, hingga Real Madrid.
Meroketnya nama Haaland membuat kubu Salzburg tak mau kehilangan kesempatan begitu saja. Mereka pun diyakini siap melepas pemain 19 tahun itu dengan harga mahal.
Banderol Erling Haaland
Dilansir AS, kubu Salzburg kabarnya memasang banderol tinggi untuk Haaland, yakni mencapai 100 juta euro.
Salzburg sendiri hanya mengeluarkan uang sebesar 5 juta euro ketika menggaet Haaland dari klub Norwegia, Molde pada Januari 2019 lalu.
Manchester United diyakini menjadi klub yang paling serius memburu tanda tangan Haaland. Kebetulan, manajer mereka saat ini, Ole Gunnar Solskjaer merupakan sosok yang mengorbitkan Haaland di Molde.
Sinar Erling Haaland
Nama Haaland mendadak menjadi perbincangan berkat statistik golnya yang mencengangkan, khususnya pada musim ini.
Sejauh ini Haaland sudah menciptakan 26 gol dalam 18 pertandingan bersama Salzburg di semua kompetisi, termasuk lima hat-trick.
Sumber: AS
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mau Jadi Andalan MU, Scott McTominay Harus Benahi Aspek Ini
Liga Inggris 15 November 2019, 21:30 -
Nicky Butt Bangga Lihat Pemain Akademi MU Mentas di Tim Senior
Liga Inggris 15 November 2019, 21:15 -
Louis Saha Bantah Dirinya Bikin Van Nistelrooy Terusir dari MU
Liga Inggris 15 November 2019, 20:58 -
Agen Tawarkan Ivan Rakitic ke Manchester United
Liga Inggris 15 November 2019, 20:40 -
Januari, Barcelona Pulangkan Lulusan La Masia Ini
Liga Spanyol 15 November 2019, 20:30
LATEST UPDATE
-
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39