Mau Bungkus Gelar EPL Lagi? Ini yang Baiknya Dilakukan Liverpool
Dimas Ardi Prasetya | 22 Desember 2020 21:24
Bola.net - Legenda Liverpool John Aldridge mengatakan The Reds sebaiknya tetap membeli bek baru pada Januari 2021 nanti agar mereka bisa meraih gelar juara Premier League lagi.
Liverpool mengalami masa-masa sulit sejak awal musim. Jurgen Klopp tak bisa memainkan banyak pemainnya karena berbagai cedera menghantam mereka.
Termasuk para pemain di sektor bek. Bahkan Virgil van Dijk dan Joe Gomez harus absen berbulan-bulan.
The Reds pun juga sempat ditinggal cedera Joel Matip serta 'bek dadakan', Fabinho. Namun mereka masih tetap bisa mengatasinya dengan baik, meski harus mengandalkan barisan bek tengah yang masih ingusan seperti Rhys Williams dan Nat Phillips.
Liverpool Tetap Beli Bek Saja
Bursa transfer musim dingin 2021 akan segera dibuka. Ada kabar yang simpang siur terkait kebijakan transfer Liverpool pada Januari 2021 nanti.
Ada yang menyebut bahwa Liverpool akan beli bek tengah baru. Ada juga yang menyebut sebaliknya.
John Aldridge ikut angkat bicara soal hal tersebut. Menurutnya, Liverpool harus tetap membeli bek tengah begitu bursa transfer Januari nanti dibuka.
“Saya pikir, dengan apa yang dipertaruhkan, bukanlah ide yang buruk jika ada pemain yang tepat di luar sana," ujarnya pada Liverpool Echo.
“Jika mereka tidak di luar sana dengan harga yang tepat, maka mereka tidak bisa mendapatkannya. Jika ada seseorang di luar sana dengan harga yang tepat maka tentu saja, saya pikir kita harus merekrut seseorang sebagai polis asuransi untuk membawa kita melewati musim dan membungkus gelar Premier League lagi," cetusnya.
Pemain Incaran Liverpool
Liverpool sendiri dikaitkan dengan banyak bek sejak Virgil van Dijk mulai cedera. Di antaranya adalah bek milik Brighton, Ben White.
Lalu ada nama bek Schalke, Ozan Kabak. Bek asal Turki ini sendiri disebut siap dilepas klub Bundesliga tersebut karena mereka mengalami masalah finansial.
Terbaru ada nama lawas yang kembali dikaitkan dengan Liverpool yakni Manuel Akanji. Bek Borussia Dortmund itu disebut sempat dipertimbangkan akan diboyong oleh Jurgen Klopp sebelum ia akhirnya merekrut Van Dijk dari Southampton.
(Liverpool Echo)
Berita Liverpool Lainnya:
- Meski Cinta Liverpool, Wijnaldum Diyakini Tetap Bisa Pindah ke Barcelona
- Mane Emosi Ditarik Keluar di Tengah Laga? Tidak Masalah!
- Punya Memori Buruk, Salah Harusnya Benci Madrid dan tak Tinggalkan Liverpool
- Salah Mulai Tebar Kode, Apakah Liverpool Mau Menjual?
- Mohamed Salah Diklaim Tidak Bahagia, Begini Respon Liverpool
- Mohamed Salah Tidak Bahagia di Liverpool? Kata Siapa?
- Salah dan Mane Bukan Teman Baik, Tapi Itu tak Diklaim Akan Jadi Masalah Bagi Liverpool
- Fans Liverpool Bisa Tersenyum Dengan Kabar Terbaru Van Dijk
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Fans Liverpool Bisa Tersenyum Dengan Kabar Terbaru Van Dijk
Open Play 21 Desember 2020, 23:57 -
Tak Mau Kalah dari Milan, Liverpool Siap Tumbalkan Origi Demi Kabak
Bundesliga 21 Desember 2020, 22:53 -
Menang Besar Lawan Leeds, Manchester United Mulai Bayang-Bayangi Liverpool?
Liga Inggris 21 Desember 2020, 19:40 -
Diincar Banyak Klub, Liverpool Ogah Lepas Rhys Williams
Liga Inggris 21 Desember 2020, 18:40 -
Liverpool Siapkan Rencana Boyong Bek Dortmund Ini
Bundesliga 21 Desember 2020, 17:42
LATEST UPDATE
-
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49 -
MU Ingin Boyong Gelandang Timnas Jerman Jebolan Man City
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:40 -
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Korea Selatan Gagal Menang Lawan Oman
Asia 20 Maret 2025, 22:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40