Matteo Darmian Tidak Pernah Menyesal Gabung Manchester United
Serafin Unus Pasi | 7 September 2019 12:40
Bola.net - Bek Parma, Matteo Darmian angkat bicara mengenai karirnya di Manchester United. Darmian menegaskan bahwa ia tidak sedikitpun menyesal pernah bermain untuk Setan Merah.
Pada tahun 2015 silam, Manchester United mendatangkan bek kanan baru. Mereka merekrut bek potensial Italia, Matteo Darmian dari Torino dengan mahar transfer sekitar 15 juta Euro.
Namun empat tahun berlalu, sang bek memutuskan meninggalkan Old Trafford. Ia resmi bergabung dengan Parma di deadline day bursa transfer dengan mahar transfer sekitar 3 juta Euro.
Darmian yang baru saja diperkenalkan sebagai pemain Parma menyebut bahwa ia tidak menyesal pindah ke Manchetser United. "Bergabung dengan Manchester United adalah keputusan yang mudah," beber Darmian kepada Football Italia.
Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Kebanggaan Besar
Darmian menyebut bahwa ia sangat menikmati empat tahun karirnya di Manchester United.
Ia juga mengaku bangga pernah memperkuat salah satu tim terbesar di dunia seperti Manchester United.
"Saya rasa bergabung dengan Manchester United adalah momen yang membanggakan dan saya punya tanggung jawab yang besar ketika mengenakan seragam mereka."
Tidak Menyesal
Darmian juga menegaskan bahwa ia sama sekali tidak menyesal pindah ke United. Ia bahkan menyebut bahwa ia siap mengulangi kepindahannya ke Old Trafford jika suasananya menjadi lebih baik.
"Saya rasa pindah ke Old Trafford adalah pengalaman yang ingin saya lakukan lagi, karena itu momen yang sangat penting bagi karir saya."
"Pada saat itu saya memaksa diri saya untuk berhadapan dengan budaya sepakbola yang berbeda dari yang selama ini saya mainkan. Kondisi itu membuat saya berkembang di dalam maupun di luar lapangan." tandasnya.
Sudah Ada Pengganti
Manchester United sudah membeli pengganti untuk Matteo Darmian.
Mereka merekrut Aaron Wan-Bissaka dari Crystal Palace dengan mahar transfer sebesar 50 juta pounds di musim panas ini.
(Football Italia)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Owen Ragukan Ketajaman Marcus Rashford
Liga Inggris 6 September 2019, 22:30 -
Pogba Diminta Berani Ambil Tanggung Jawab Sebagai Pemimpin MU
Liga Inggris 6 September 2019, 21:48 -
Presiden La Liga Ingin Cristiano Ronaldo dan Jose Mourinho Kembali ke Spanyol
Liga Spanyol 6 September 2019, 21:20 -
Chris Smalling Buka Peluang Tinggalkan MU Selamanya
Liga Inggris 6 September 2019, 21:14 -
Jan Oblak Tertarik Gabung Manchester United
Liga Inggris 6 September 2019, 21:00
LATEST UPDATE
-
Italia di Ujung Tanduk: Gli Azzurri Terancam Tenggelam di Dortmund
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:21 -
Portugal Mencoba Menghidupkan Bara Semangat dari Abu Kekalahan
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:03 -
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21
-
Jadwal Lengkap Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Link Live Streaming Turnamen Bulu Tangkis Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:19 -
Prancis di Tepi Jurang: Balikkan Defisit 0-2 atau Gugur di Kandang
Piala Eropa 23 Maret 2025, 11:46 -
Matador Butuh Pedang yang Lebih Tajam untuk Jinakkan Oranye
Piala Eropa 23 Maret 2025, 11:32
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39