Masa Depannya Diragukan, Conte Salahkan Sejarah Klub
Rero Rivaldi | 5 Februari 2018 09:30
Bola.net - - Antonio Conte yakin bahwa rumor yang mengatakan ia akan meninggalkan dalam waktu dekat adalah hasil dari reputasi klub, yang hobi memecat manajer.
Klub London sudah melihat 14 pelatih datang dan pergi sejak mereka diambil alih Roman Abramovich, namun keputusan itu juga diiringi dengan sukses memenangkan trofi di berbagai kompetisi.
Conte sendiri sudah melewati rata-rata masa kerja seorang manajer di Chelsea, setelah menangani klub selama satu setengah tahun, namun ia terus dikabarkan akan hengkang di musim panas.
Sang manajer, yang digosipkan ingin kembali ke Italia, kemudian menyatakan di Goal International: Para pemain sudah terbiasa dengan spekulasi semacam ini. Spekulasi sudah terus beredar sepanjang musim, dan banyak pemain sudah bicara soal itu, mereka tak ingin hal yang sama kembali terulang. Namun ini wajar.
Kita tak bisa mengubah sejarah klub. Saya bisa memahami itu. Saya tidak bisa memahami mengapa pelatih lain tidak mendapat tekanan usai menelan kekalahan, seperti ketika media menyoroti kinerja saya.
Namun demikian, saya ulangi, ini bukan masalah karena saya tak membaca apapun atau mencari berita di Internet. Ambisi saya adalah bekerja semusim lagi di Inggris dan menjalani kontrak saya. Itulah ambisi saya.
Kemudian kita lihat apa yang akan terjadi. Namun hanya ketika kontrak saya di Chelsea berakhir.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diperebutkan Banyak Klub Namun Pilih Chelsea, Ini Kata Giroud
Liga Inggris 4 Februari 2018, 23:52 -
Courtois Pergi, Chelsea Datangkan Joe Hart
Liga Inggris 4 Februari 2018, 20:20 -
Gagal Kalahkan Watford, Conte Bakal Dipecat Chelsea
Liga Inggris 4 Februari 2018, 19:19 -
Gantikan Conte, Chelsea Pilih Maurizio Sarri?
Liga Inggris 3 Februari 2018, 19:00 -
Cedera, Christensen Dipastikan Absen Lawan Watford
Liga Inggris 3 Februari 2018, 14:00
LATEST UPDATE
-
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27 -
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39