Masa Depan James Maddison Terjawab: Here We Go ke Tottenham!

Abdi Rafi Akmal | 28 Juni 2023 14:45
Masa Depan James Maddison Terjawab: Here We Go ke Tottenham!
James Maddison (c) AP Photo

Bola.net - James Maddison akhirnya punya klub yang layak untuk musim 2023/2024. Setelah terdegradasi bersama Leicester City di musim 2022/2023, sang pemain bakal berlabuh ke Tottenham.

Maddison sejatinya telah lama dirumorkan akan hengkang. Rumor itu baru benar-benar terealisasi di musim panas 2023 usai Leicester gagal bertahan di divisi teratas Liga Inggris.

Advertisement

Leicester yang awalnya ingin mempertahankan Maddison akhirnya melunak. Situasinya sangat tidak mungkin untuk menjaga pemain berusia 26 tahun itu bertahan lebih lama.

Untungnya, masih ada klub Liga Inggris yang mau memakai jasa Maddison. Tidak seperti sebelumnya, Leicester cukup lancar melepas pemain bintangnya itu.

1 dari 3 halaman

Kesepakatan Tercapai

Jurnalis Fabrizio Romano memastikan kesepakatan telah tercapai di masing-masing pihak. Kesepakatan personal dengan Maddison sudah klir.

Tottenham pun sudah mencapai kesepakatan verbal dengan Leicester. Kesepakatan itu hanya tinggal menunggu penandatangan secara resmi.

Hitam di atas putih itu sendiri baru bisa dilakukan setelah Maddison melaksanakan tes medis.

2 dari 3 halaman

Biaya Transfer

Karena semua kesepakatan sudah tercapai, statusnya sekarang sudah ‘here we go’. Kepindahan Maddison ke Tottenham hanya tinggal menunggu pengumuman resmi.

Tottenham membayar sebesar 46,5 juta Euro demi jasa Maddison. Harga yang jauh lebih rendah dari harga pasaran dan harga yang awalnya dibanderol oleh Leicester.

Sebelumnya, Leicester hanya mau melepas Maddison dengan harga 70 juta Euro. Sedangkan harga pasaran sang pemain di kisaran 60 juta Euro.

3 dari 3 halaman

Pemain Kedelapan

Maddison adalah pemain kedelapan yang hengkang dari Leicester di musim panas 2023. Sebelumnya, Leicester telah mengembalikan Tete ke Shaktar Donetsk dan menjual Youri Tielemans secara gratis ke Aston Villa.

Enam pemain lain yang sudah angkat kaki dari King Power Stadium adalah Caglar Soyuncu, Daniel Amartey, Ayoze Perez, Nampalys Mendy, dan Ryan Bertrand.

Semuanya hengkang setelah kontrak mereka berakhir. Leicester tak mampu mempertahankan mereka karena terdegradasi.

Sumber: Fabrizio Romano