Martial dan Lukaku Siap Main Lawan Wolves
Dimas Ardi Prasetya | 1 April 2019 22:27
Bola.net - - Manajer Manchester United Ole Gunnar Solskjaer menyatakan Romelu Lukaku dan Anthony Martial siap tampil melawan Wolverhampton.
Lukaku sebelumnya masuk ke dalam skuat MU yang bermain melawan Watford akhir pekan kemarin. Namun ia hanya duduk manis di bangku cadangan.
Ia sebelumnya juga tak ikut bermain di jeda internasional kemarin. Padahal Belgia harus menjalani dua laga lawan Rusia dan Siprus.
Sementara itu Martial bermain lawan Watford. Ia sempat main dan mencetak gol namun kemudian ditarik keluar pada menit ke-77.
Baik-baik Saja
Solskjaer sebelumnya mengatakan bahwa Martial mengalami memar yang parah. Namun sekarang ia memastikan bahwa winger asal Prancis itu sekarang sudah sembuh.
"Anthony akan baik-baik saja. Ia akan baik-baik saja," seru Solskjaer pada Sky Sports.
"Anthony dan Romelu akan siap untuk besok. Tentu saja, kecuali terjadi apa-apa dalam latihan hari ini, tetapi itu terlihat bagus, ya," ujarnya.
Update Lindelof
Solskjaer juga memberikan update terkait kondisi Victor Lindelof. Bek asal Swedia itu sebelumnya tak bermain lawan Watford dan juga tak ikut serta dalam jeda internasional kemarin.
Lindelof sebelumnya izin untuk tak memperkuat timnas karena menantikan kelahiran anaknya. Hal itu kemudian berujung ancaman kepadanya dari seorang yang tidak dikenal dan membuat pihak FA Swedia melapor ke pihak kepolisian.
"Victor sudah menjalani beberapa hari latihan yang baik sekarang sehingga ia akan siap," tutur Solskjaer.
"Terlepas dari itu, [Matteo] Darmian dan Eric [Bailly] masih absen. [Antonio] Valencia masih absen dan Alexis Sanchez masih absen. Tapi itu pasukan yang kuat dan bagus," serunya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Beckham: Kerjanya Solskjaer Bagus
Liga Inggris 31 Maret 2019, 23:54 -
Berbatov Yakin Pochettino Bisa Ikuti Jejak Sir Alex Ferguson
Liga Inggris 31 Maret 2019, 22:46 -
Zaha Bersedia Balik Kucing ke MU
Liga Inggris 31 Maret 2019, 22:12 -
PSG Siapkan Rencana Pembajakan David De Gea
Liga Inggris 31 Maret 2019, 17:30 -
Wah, Hirving Lozano Ternyata Juga Dambakan Gabung MU
Liga Inggris 31 Maret 2019, 16:30
LATEST UPDATE
-
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18 -
Diinginkan MU dan Liverpool, Juventus Bersedia Lepas Kenan Yildiz?
Liga Italia 21 Maret 2025, 01:01 -
Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 00:52 -
Analisa Coach RD: Indonesia Kena Jebak Australia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 00:41
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40