Marco Asensio Masuk Daftar Belanja Manchester United
Serafin Unus Pasi | 20 Juni 2018 15:44
Bola.net - - Klub Liga Inggris, Manchester United tengah menaruh perhatian pada bintang muda Real Madrid, Marco Asensio. Setan Merah disebut akan mencoba mendatangkan sang pemain pada bursa transfer musim panas ini.
Dalam dua tahun terakhir, karir Asensio memang tengah menanjak. Perlahan tapi pasti ia mulai banyak terlibat di lini serang Los Blancos.
Namun di akhir musim lalu, Asensio sempat memberi kode bahwa ia mempertimbangkan untuk hengkang dari El Real. Ia menilai ia sudah mulai butuh jam bermain reguler sehingga jika ia tidak mendapatkan itu di Madrid maka ia akan mencari kesempatan bermain di tempat lain.
Dilansir El Gol Digital, kode Asensio itu ditangkap oleh Manchester United. Setan Merah dikabarkan siap memboyong sang pemain pada musim panas nanti.
Krisis Winger Kanan
United sendiri tidak memiliki winger kanan murni selama beberapa tahun terakhir. Mereka lebih banyak memainkan pemain yang tidak pada posisinya seperti Juan Mata untuk mengisi pos tersebut.
Untuk itu Setan Merah kabarnya akan segera membuka negosiasi dengan Real Madrid untuk transfer sang pemain.
Tergantung Lopetegui
Seperti yang sudah diketahui, Lopetegui baru saja ditunjuk sebagai pelatih Madrid. Ia menggantikan Zinedine Zidane sebagai juru taktik Los Blancos musim depan.
Lopetegui sendiri kabarnya akan mengadakan pertemuan dengan Asensio. Pada pertemuan itu ia akan membahas apakah sang pemain masuk rencananya atau tidak, di mana jika Asensio tidak mendapatkan jaminan bermain maka ia minta dijual.
Harga Mahal
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ikat Kontrak Baru, De Gea Jadi Kiper Termahal di Dunia
Liga Inggris 19 Juni 2018, 20:00 -
Hazard Lempar Kode Keras Untuk Gabung Madrid
Piala Dunia 19 Juni 2018, 16:00 -
Isco Tunggu Julen Lopetegui di Bernabeu
Liga Spanyol 19 Juni 2018, 15:20 -
Diincar MU dan Madrid, SMS Diminta Tetap Membumi
Piala Dunia 19 Juni 2018, 13:20 -
Jorginho Gagal, Manchester City Lirik Kroos
Liga Inggris 18 Juni 2018, 18:00
LATEST UPDATE
-
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50 -
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39