Marcel Sabitzer: Saya Hanya Butuh Hitungan Menit untuk Terima Pinangan MU
Serafin Unus Pasi | 4 Mei 2023 21:19
Bola.net - Marcel Sabitzer membeberkan proses kepindahannya ke Manchester United di awal tahun kemarin. Ia mengaku tidak butuh waktu lama untuk pindah ke Old Trafford.
Sabitzer merupakan pemain Bayern Munchen. Ia baru bergabung dengan skuat Die Roten di tahun 2021 silam.
Namun pada awal tahun kemarin, Sabitzer memutuskan cabut dari Bayern Munchen. Ia menerima ajakan Manchester United untuk pindah ke Inggris.
Sabitzer mengakui bahwa ia tidak butuh waktu lama untuk pindah ke MU. "Erik Ten Hag tidak perlu susah payah meyakinkan saya untuk pindah ke klub ini," ujar Sabitzer kepada Sky Sports.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Hanya Butuh Hitungan Menit
Menurut Sabitzer, ia memang stress berat di Bayern. Pasalnya ia minim diberi kesempatan untuk bermain.
Jadi ketika MU datang menawarinya kesempatan pindah, ia tidak pikir dua kali untuk menerima tawaran itu.
"Pada saat itu saya sedang stress, karena ada banyak hal yang menimpa saya. Lalu kemudian tawaran itu masuk dan saya hanya perlu beberapa menit untuk memutuskan menerima tawaran itu," sambung Sabitzer.
Dapat Briefing yang Jelas
Selain itu, Sabitzer tidak menampik bahwa Erik Ten Hag juga punya peran yang besar atas kepindahannya ke MU.
Ia menyebut sang manajer memberikannya penjelasan yang bagus terkait perannya di MU, sehingga ia menerima ajakan itu.
"Saya bisa memutuskan pindah dengan cepat juga karena saya berkomunikasi dengan pelatih. Ia menjelaskan dengan detail mengenai apa yang ia inginkan dari saya dan bagaimana peran saya di tim ini," imbuhnya.
Performa Apik
Selama sekitar empat bulan memperkuat MU, performa yang ditunjukkan Sabitzer bisa dikatakan cukup bagus.
Ia turun sebanyak 16 kali di tim utama MU dan berhasil mengemas tiga gol dan satu assist bagi Setan Merah.
Klasemen Premier League
(Sky Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bye MU! Jude Bellingham Sedikit Lagi Gabung Real Madrid
Liga Inggris 3 Mei 2023, 22:25 -
Kembali Jadi Andalan di Skuat MU, Aaron Wan-Bissaka Super Hepi
Liga Inggris 3 Mei 2023, 18:40 -
Danny Welbeck Siap Balaskan Dendam Brighton ke Manchester United
Liga Inggris 3 Mei 2023, 18:25 -
Manchester United Tertarik Rekrut Achraf Hakimi?
Liga Inggris 3 Mei 2023, 17:40
LATEST UPDATE
-
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02 -
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39