Manchester United Tunda Transfer Harry Kane Hingga Tahun 2022, Kenapa?
Serafin Unus Pasi | 10 Juni 2021 20:59
Bola.net - Manchester United digosipkan tidak akan bergerak untuk mendapatkan Harry Kane di musim panas ini. Setan Merah dilaporkan baru akan mengejar tanda tangan sang striker di musim panas tahun 2022.
Kane saat ini tengah menjadi properti panas di bursa transfer. Penyerang Tottenham itu mengaku siap pindah dari London Utara demi memenangkan trofi juara dan bermain di UCL pada musim depan.
Manchester United diketahui sebagai salah satu peminat Kane. Setan Merah sudah lama sekali mengincar jasa sang striker dan mereka ingin menuntaskan transfer itu di musim panas ini.
Dilansir The Athletic, Manchester United memilih menahan diri di musim panas ini. Mereka tidak akan mengajukan tawaran apapun untuk Kane hingga tahun 2022.
Simak rencana transfer MU selengkapnya di bawah ini.
Harga Tidak Masuk Akal
Menurut laporan tersebut, Manchester United memilih menunda transfer Kane hingga tahun 2022.
Mereka dilaporkan ingin mendatangkan Kane di musim panas ini. Namun mahar transfernya dinilai tidak masuk akal.
Itulah mengapa MU memutuskan menunda transfer ini hingga tahun depan dengan harapan harganya sudah turun.
Gantikan Cavani
Manchester United juga memproyeksikan Kane sebagai pengganti Cavani.
Striker Uruguay itu resmi memperpanjang kontrak di MU hingga tahun 2022. Namun ia kemungkinan besar tidak akan bertahan di Old Trafford lebih dari itu.
Ketika Cavani pergi, Kane diharapkan mengisi kekosongan yang ditinggalkan oleh sang striker.
Optimistis Dapat
Menurut laporan itu, Manchester United yakin Kane tidak akan pindah klub di musim panas ini.
Mereka percaya tidak ada satupun klub di Eropa yang sanggup membayar mahar transfer Kane yang angkanya sangat fantastis itu.
(The Athletic)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Harry Maguire Absen pada Laga Perdana Inggris di Euro 2020?
Piala Eropa 9 Juni 2021, 21:15 -
Bukan Jack Grealish, MU Incar Pemain Aston Villa Ini?
Liga Inggris 9 Juni 2021, 20:42 -
Demi MU, Raphael Varane Minta Real Madrid Turunkan Harga Jualnya
Liga Inggris 9 Juni 2021, 20:24 -
Euro 2020, Harry Kane, dan Misi Rahasia Manchester Unted
Piala Eropa 9 Juni 2021, 20:09
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39