Manchester United Tidak Salah Memilih Ole Gunnar Solskjaer
Yaumil Azis | 27 Juli 2021 11:48
Bola.net - Benak publik sempat diselimuti kabut keraguan yang begitu pekat ketika Manchester United mengumumkan Ole Gunnar Solskjaer sebagai pelatih baru. Keraguan itu perlahan sirna seiring dengan waktu berjalan.
Solskjaer diangkat sebagai pelatih jelang akhir tahun 2018 lalu. Awalnya, Manchester United hanya meminjamnya dari Molde FK dengan status pelatih interim sembari manajemen klub mencari sosok yang pas buat menggantikan Jose Mourinho.
Ya, Manchester United pun sepertinya ragu dengan kualitas racikan Solskjaer pada saat itu. Tapi itu bukan hal yang aneh mengingat Ole Gunnar Solskjaer belum bersinar sejak memulai karir kepelatihan di tahun 2008.
Buruknya lagi, Solskjaer adalah dalang di balik keterpurukan Cardiff City yang menjadi juru kunci Premier League pada musim 2013/14 lalu. Jelas, itu bukanlah profil pelatih yang diinginkan oleh klub sekelas Manchester United.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
MU Stabil Berkat Solskjaer
Solskjaer memberikan hasil-hasil positif di awal masa jabatannya. Manchester United seperti berubah 180 derajat sejak dipegang olehnya. Dengan cepat, manajemen klub langsung menyodorinya kontrak dengan status pelatih permanen.
Pria asal Norwegia itu belum mempersembahkan trofi apapun buat Manchester United. Namun setidaknya, selama dipegang Solskjaer, arah klub mulai terlihat jelas. Hanya tinggal menunggu waktu saja sampai Solskjaer mempersembahkan gelar pertamanya.
Eks Arsenal, Sol Campbell, menilai tinggi kiprah Solskjaer sebagai pelatih Manchester United sejauh ini. Ia menganggap kalau pria berusia 48 tahun itu berbuat sesuatu yang gagal dilakukan oleh pelatih-pelatih sebelumnya: menyeimbangkan klub.
"Dia masuk dan langsung menstabilkan kabal, itulah masalahnya. Itulah yang dibutuhkan United saat itu. Mereka butuh seseorang yang bisa kembali ke klub dan membuatnya stabil, mengembalikan kesenangan dan memainkan apa yang ingin mereka lihat - DNA dan semangat klub," kata Campbell kepada talkSPORT.
Solskjaer Membuat Klub Senang
Karir kepelatihan Solskjaer di Manchester United tidak selamanya mulus. Ada momen di mana klub mengalami gonjang-ganjing hingga tagar #OleOut ramai dibicarakan di media sosial. Kendati demikian, Solskjaer mampu mengembalikan performa klub.
Berkat upaya kerasnya itu, Solskjaer pun mendapatkan kontrak baru dari Manchester United. Kontrak tersebut membuat Solskjaer bisa bertahan di kursi kepelatihan Old Trafford sampai tahun 2024 mendatang.
"Banyak kenalan saya di klub itu merasa senang dengan Ole - mereka benar-benar senang dengannya," tutup Sol Campbell.
Dukungan klub terhadap dirinya terlihat jelas di musim panas ini. Mereka rela menggelontorkan banyak uang demi merekrut banyak nama penting di bursa transfer, seperti Jadon Sancho dan Raphael Varane.
(talkSPORT)
Baca Juga:
- Tancap Gas! Manchester United Bisa Rekrut 2 Pemain Lagi Setelah Varane Fix
- Sancho Bocorkan Transfer Varane ke Manchester United Sebelum Beritanya Terkuak
- Uang Bukan Alasan Utama Raphael Varane Gabung Manchester United, Lantas Apa?
- Raphael Varane Disebut Memaksa Pindah ke Manchester United
- Manchester United Bantu Real Madrid Mendekat ke Kylian Mbappe
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Ternyata Menyesal Perpanjang Kontrak David De Gea
Liga Inggris 26 Juli 2021, 21:13 -
PSG Segera Kirim Tawaran Resmi ke Manchester United untuk Paul Pogba
Liga Inggris 26 Juli 2021, 20:59 -
Varane Kelar, Siapa Pemain yang Bakal Gabung Berikutnya, MU?
Liga Inggris 26 Juli 2021, 20:15 -
Here We Go! Raphael Varane Segera Jadi Milik Manchester United
Liga Inggris 26 Juli 2021, 20:03
LATEST UPDATE
-
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49 -
MU Ingin Boyong Gelandang Timnas Jerman Jebolan Man City
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:40 -
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Korea Selatan Gagal Menang Lawan Oman
Asia 20 Maret 2025, 22:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40