Manchester United Terdepan dalam Transfer Erling Haaland?
Serafin Unus Pasi | 16 Desember 2021 18:00
Bola.net - Asa Manchester United untuk mendatangkan Erling Braut Haaland semakin berpotensi jadi kenyataan. Tim berjuluk Setan Merah itu dilaporkan kini jadi tim terdepan untuk mendatangkan jasa striker Borussia Dortmund tersebut.
Sudah menjadi rahasia umum jika Manchester United mengincar jasa Haaland. Sejak tahun 2020 kemarin, Ole Gunnar Solskjaer sudah mencoba memboyong sang striker ke Old Trafford.
Meski upaya mereka gagal, Setan Merah tidak kenal menyerah. Tim berjuluk Setan Merah itu dilaporkan akan mencoba kembali mendatangkan sang striker di musim panas nanti.
Menukil Bild, MU berpotensi untuk memenangkan transfer Haaland. Mereka dilaporkan kini menjadi tim terdepan untuk mengamankan sang striker.
Simak situasi transfer Haaland selengkapnya di bawah ini.
Tim Paling Serius
Menurut laporan tersebut, peminat Haaland di musim panas nanti memang banyak. Namun MU menjadi yang terdepan untuk transfer sang striker.
Setan Merah dilaporkan sangat ngebet mendatangkan Haaland. Karena sang striker akan diproyeksikan menjadi juru gedor baru Setan merah meneruskan Cristiano Ronaldo.
MU dilaporkan siap tampil all-out untuk mendapatkan jasa Haaland. Di mana Ralf Rangnick disebut memberi lampu hijau agar MU mendatangkan Haaland.
Siap Tebus
Menurut laporan tersebut ada alasan mengapa MU terdepan untuk mengamankan jasa Haaland. Karena mereka siap menebus mahar transfernya.
Klausul rilis Haaland senilai 75 juta Euro akan aktif di musim panas nanti. Namun tidak semua klub peminat Haaland siap menebus harga itu.
Manchester United punya dana yang cukup untuk belanja. Sehingga mereka kini memimpin perburuan sang striker.
Bakal Sulit
Meski punya uang, MU diyakini sulit membajak Haaland. Ini dikarenakan faktor sang agen, Mino Raiola.
Raiola diketahui punya hubungan yang buruk dengan MU. Sehingga ia akan melakukan segala cara agar Haaland tidak pindah ke Old Trafford.
Klasemen Premier League
(Bild)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dikaitkan dengan Manchester United, Pemain RB Leipzig Ini Beri Kode Keras
Bundesliga 15 Desember 2021, 21:11 -
Cabut di Januari, Bintang Muda MU Ini Disebut Bakal Main di Belanda
Liga Inggris 15 Desember 2021, 20:00 -
Latih Manchester United, Ralf Rangnick Diprediksi Bakal Impor Pemain dari Jerman
Liga Inggris 15 Desember 2021, 19:40 -
Luis Suarez Sebut Manchester United Lawan yang Berbahaya
Liga Champions 15 Desember 2021, 19:20 -
Saingi Barcelona, Atletico Madrid Juga Incar Anthony Martial
Liga Spanyol 15 Desember 2021, 18:00
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:51 -
Update Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:49
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39